Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

Relawan Toraja Millenials Ajak Milenial Minum Kopi Sebelum Hadiri Kampanye Akbar Jokowi-Amin di GBK

Ia mengatakan, selain itu ia ingin agar kampung halamannya yakni Toraja mendapatkan perhatian mengingat Toraja belum masuk ke dalam sepuluh tujuan

Penulis: Gita Irawan
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Relawan Toraja Millenials Ajak Milenial Minum Kopi Sebelum Hadiri Kampanye Akbar Jokowi-Amin di GBK
Gita Irawan/Tribunnews.com
Sekretaris Jenderal Panitia Rembuk Nasional Millenials Bersatu Mangatta Toding Allo, Ketua Panitia Rembuk Nasional Millenials Bersatu Panca R Sarungu, dan Anggota panitia Rembuk Nasional Millenials Bersatu Rini saat konferens pers acara di Toraja Coffee House, Jakarta Selatan pada Rabu (10/4/2019). 

Panitia acara Rembuk Nasional Milenials Bersatu, Rini, mengatakan acara tersebut dimulai sejak pukul 07.00 WIB.

Dalam acara tersebut nantinya akan ada banyak hal yang dibagikan secara gratis antara lain kaos, kopi Toraja, cukur rambut, sampai sepatu gratis.

"Pameran kita buka dari jam 07.00 WIB sampai jam 15.00 WIB. Kami akan menghadirkan banyak pengusaha muda dari Toraja. Kami juga akan memberikan sarapan dan kopi toraja gratis yang merupakan produk unggulan dari Toraja yang sangat terkenal. Ada juga cukur rambut gratis untuk para pria," kata Rini.

Rini mengatakan kegiatan yang rencananya akan dihadiri oleh Jokowi tersebut akan melibatkan tiga ribu millenial yang tidak hanya dari suku Toraja namun dari berbagai suku di Indonesia.

Kegiatan ini akan ditutup dengan Penampilan Toraja Grand Performance kombinasi Puluhan Talent dan Choir bertema "Ballerina Dio Gandang" serta momentum Sumpah Millenials Bersatu dari Millenials berbagai daerah.

"Ini adalah kesenian tari Toraja yang dipadukan. Menari balet di atas gendang. Biasanya orang Toraja menari di atas gendang, kami menampilkan balet di atas gendang yang diiringi Maya Hasan yang bermain gendang," kata Rini.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas