Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Maruf Amin: Percuma Mendukung tapi Tidak Datang ke TPS

Calon wakil presiden nomor urut 01 Ma'ruf Amin kembali mengimbau masyarakat untuk datang ke tempat pemungutan suara (TPS) hari ini.

Penulis: Dennis Destryawan
Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Maruf Amin: Percuma Mendukung tapi Tidak Datang ke TPS
Tribunnews.com/Dennis Destryawan
Bersama sang istri, Wury Estu Handayani, Maruf Amin menyeruput teh hangat. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Calon wakil presiden nomor urut 01 Ma'ruf Amin kembali mengimbau masyarakat untuk datang ke tempat pemungutan suara (TPS) hari ini.

Ma'ruf mengatakan euforia mendukung pasangan calon presiden dan wakil presiden yang digelorakan sejak masa kampanye harus dikonversikan menjadi suara.

"Euforia mendukung tidak ada gunanya kalau mereka enggak datang ke TPS," ujar Ma'ruf di kediamannya di Jalan Situbondo, Rabu (17/4/2019).

Baca: CEK FAKTA: Yang Penting Bawa E-KTP, Bisa Mencoblos di Mana Saja, Benarkah?

Ma'ruf meminta masyarakat untuk tidak terprovokasi pihak yang menakuti mereka datang ke TPS. TNI dan Polri sudah menjamin keamanan masyarakat yang ingin menggunakan hak suaranya.

"TNI Polri sudah siap mengamankan," kata dia. Ma'ruf sendiri akan mencoblos di TPS 051, Kelurahan Koja, Jakarta Utara. Dia rencananya akan mencoblos pukul 09.00 WIB. Setelah itu, dia akan kembali ke rumah di Jalan Situbondo untuk memantau hasil quick count.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas