Veronica Tan & Nicholas Kompak Pakai Baju Putih ke TPS, Sebut Anti Bolos Nyoblos
Mantan istri Ahok, Veronica Tan menyalurkan hak pilihnya bersama putranya, Nicholas Sean.
Editor: widi henaldi
Veronica Tan & Nicholas Sean Kompak Pakai Baju Putih Mencoblos di TPS, Anak Ahok: Anti Bolos Nyoblos
TRIBUNNEWS.COM -- Mantan istri Basuki Tjahaja Purnama ( Ahok atau BTP), Veronica Tan dan anaknya Nicholas Sean terlihat sedang mencoblos pada Pemilu 2019.
Tampak dari pantauan Instagram Story-nya, Veronica Tan dan Nicholas Sean ini sudah datang ke TPS sejak pagi hari.
Mantan istri Ahok, Veronica Tan tampak mengenakan baju warna putih dan celana jeans.
Baca: PANTAU Quick Count Pilpres 2019 di Sini Lewat HP, Hasil Hitung Cepat Mulai Pukul 15.00 WIB
Baca: Pantau Hasil Quick Count Pilpres 2019 yang Diadakan oleh 40 Lembaga Survei
Sedangkan Nicholas Sean mengenakan kaus putih dan juga jeans biru dongker.
Saat berada di TPS, Nicholas Sean pun mengabadikan suasana tempat di mana ia mencoblos.
Tampak tenda-tenda warna putih berdiri tegak. Orang-orang yang akan menggunakan hal pilihnya di Pemilu 2019 ini pun berlalu lalang.
• Adik Ahok Bertemu Prabowo Saat Masa Tenang, Fifi Letty Kaitkan Pilgub 2012 : Pemimpin Berhati Besar
• Pemilu di Luar Negeri : Ahok Marah, SBY dan Ani Yudhoyono Nyoblos, WNI Antre Berjam-jam
• Ikut Antre, Ahok Nyoblos di Osaka Jepang
Sebelum namanya dipanggil untuk mencoblos di bilik suara, Nicholas Sean dan mantan istri Ahok, Veronica Tan ini menyempatkan diri untuk sarapan terlebih dahulu.
Dua mangkok mie ayam pun dipesan dan dihabiskan oleh Veronica Tan dan Nicholas Sean.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.