Hasil Real Count Pilpres 2019 di DKI Jakarta Selasa 23 April, Jokowi Ungguli Prabowo, Data Masuk 25%
Inilah hasil real count Pilpres 2019 oleh KPU di DKI Jakarta per Selasa (23/4/2019) pukul 08.15 WIB. Jokowi masih unggul sementara dari Prabowo.
Penulis: Sri Juliati
Editor: Tiara Shelavie
Inilah hasil real count Pilpres 2019 oleh KPU di DKI Jakarta per Selasa (23/4/2019) pukul 08.15 WIB. Jokowi masih unggul sementara dari Prabowo. Data masuk sudah 25 persen.
TRIBUNNEWS.COM - Berikut hasil real count Pilpres 2019 oleh KPU untuk wilayah DKI Jakarta per Selasa (23/4/2019) pukul 08.15 WIB.
Komisi Pemilihan Umum (KPU) terus memperbarui data perhitungan suara atau real count Pilpres 2019, setidaknya untuk wilayah DKI Jakarta.
Dalam Sistem Informasi Penghitungan Suara (Situng) KPU, data hasil Pilpres 2019 dari berbagai Tempat Pemungutan Suara (TPS) di DKI Jakarta semakin banyak yang masuk.
Data hasil real count terbaru Pilpres 2019 ini dimuat di situs pemilu2019.kpu.go.id.
Baca: UPDATE Real Count KPU di Pilpres2019 Selasa (23/4): Jokowi Masih Tak Terbendung 54,89 % dari Prabowo
Baca: TERBARU Hasil Real Count KPU Pilpres 2019 Jokowi vs Prabowo Hari Ini Selasa 23 April Pukul 07.45 WIB
Baca: TERBARU Hasil Real Count Pilpres 2019 KPU per Selasa 23 April 2019 Pukul 07.30 WIB, Data Masuk 18,9%
Hingga Selasa (23/4/2019) pukul 08.30 WIB, data yang masuk sudah mencapai lebih dari 25,9 persen dari jumlah 29.063 TPS di DKI Jakarta.
Artinya, ada data hasil real count Pilpres 2019 yang masuk dari 7.536 TPS di DKI Jakarta.
Dari hasil tersebut, paslon nomor urut 01, Joko Widodo (Jokowi)-Ma'ruf Amin unggul tipis atas rivalnya, paslon nomor urut 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.
Jokowi-Ma'ruf unggul angka sebesar 52,65 persen atau dengan perolehan 861.639 suara.
Sementara Prabowo-Sandi mendapat 47, 35 persen dengan perolehan suara 774.817 suara.
Jokowi-Ma'ruf unggul di wilayah Jakarta Barat, Jakarta Pusat, Jakarta Utara, dan Kepulauan Seribu.
Sisanya, yaitu Jakarta Selatan dan Jakarta Timur, dikuasai Prabowo-Sandi.
Berikut daftar perolehan suara Jokowi-Ma'ruf vs Prabowo-Sandi berdasarkan provinsi per Selasa (23/4/2019) pukul 07.45.00 WIB:
(Hasil real count atau penghitungan perolehan suara Jokowi vs Prabowo di Pilpres 2019 oleh KPU khususnya wilayah DKI Jakarta berikut ini belum merupakan hasil final, sebab data yang terkumpul baru 25,9 persen)