Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Mahfud MD dan Sejumlah Tokoh Gerakan Suluh Kebangsaan Bertemu Megawati, Ini yang Dibicarakan

Mahfud MD melakukan pertemuan dengan presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri di kediaman ketua umum PDIP tersebut, Jalan Teuku Umar, Menteng.

Penulis: Rina Ayu Panca Rini
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Mahfud MD dan Sejumlah Tokoh Gerakan Suluh Kebangsaan Bertemu Megawati, Ini yang Dibicarakan
Tribunnews.com/ Rina Ayu
Mahfud MD dan para tokoh Gerakan Suluh Kebangsaan usai melakukan pertemuan dengan presiden RI ke-5 Megawati Soekarnoputri di kediaman ketum PDIP itu, Jalan Teuku Umar, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (17/5/2019). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Rina Ayu

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Inisiator Gerakan Suluh Kebangsaan Mahfud MD melakukan pertemuan dengan presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri di kediaman ketua umum PDIP tersebut, Jalan Teuku Umar, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (17/5/2019).

Mahfud MD mengatakan, pembahasan yang berlangsung sekitar 2 jam tersebut, mengarah pada agenda pasca-pengumuman hasil Pilpres pada 22 Mei 2019.

Ia bersepakat bersama Megawati, semua masalah terkait hasil pemungutan suara presiden harus diselesaikan melalui jalur Mahkamah Konstitusi (MK).

Baca: Pengamat: Konsekuensi Tidak Langsung dari Penolakan BPN Prabowo-Sandi Adalah Menyetujui Hasil KPU

"Kita harus melakukan segala persiapan agar pemilu ini bisa selesai dengan baik sesuai dengan tahapan- tahapan konstitusi. Tahapan hukum sudah mengatur, karena tidak ada jalan lain kecuali menurut aturan aturan hukum yang tersedia (mengajukan ke MK)," kata Mahfud MD.

Mahfud MD dan sejumlah tokoh gerakan Suluh Kebangsaan usai menemui Presiden RI kelima, Megawati Soekarnoputri di Jalan Teuku Umar, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (17/5/2019).
Mahfud MD dan sejumlah tokoh gerakan Suluh Kebangsaan usai menemui Presiden RI kelima, Megawati Soekarnoputri di Jalan Teuku Umar, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (17/5/2019). (Rizal Bomantama/Tribunnews.com)

Dirinya menyebut, Megawati memandang optimis semua pihak dapat menerima hasil pilpres.

"Sesungguhnya rakyat memberikan suara ketika pemilu dan itu harus diikuti dengan penuh kesatria ini hasilnya dan kalau ada masalah selesai kan secara hukum," ujar dia.

Baca: Harga Tiket Pesawat Mahal, Penjualan Traveloka di Kuartal I Justru Naik 30 Persen

Berita Rekomendasi

Dalam pertemuan, mantan ketua MK tersebut hadir bersama sejumlah tokoh dari Gerakan Suluh Kebangsaan, diantaranya Frans Magnis Suseno, Romo Benny Sutrisno, eks Wakil Ketua KPK Erry Riyana Hardjapamakes, maupun cendekiawan muslim Amin Abdullah.

Sebelumnya, kedatangan Mahfud MD dan para tokoh Gerakan Suluh Kebangsaan, dimaksudka untuk memperkuat hubungan ke semua pihak dan melakukan rekonsiliasi usai pemilu.

Mahfud MD dan para tokoh Gerakan Suluh Kebangsaan juga telah melakukan pertemuan dengan SBY, Habibie, maupun tokoh lainnya.

Nantinya, usai melakukan pertemuan dengan Megawati, juga akan menemui Presiden Jokowi.

Safari ke rumah Megawati

Gerakan Suluh Kebangsaan yang diinisiasi oleh Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Mahfud MD mendatangi rumah presiden RI kelima Megawati Soekarnoputri, di Jalan Teuku Umar, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (15/7/2019).

Mahfud MD datang sekitar pukul 13.45 WIB, didampingi oleh Frans Magnis Suseno dan Romo Benny Susetyo.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas