Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Perbandingan Perolehan Suara Parpol di Pileg 2019 dan 2014, PDI-P Tetap Teratas, Hanura Tersingkir

Hasil Pileg 2019 telah ditetapkan oleh KPU, ini perbandingan perolehan suara parpol dengan Pileg 2014.

Editor: Fitriana Andriyani
zoom-in Perbandingan Perolehan Suara Parpol di Pileg 2019 dan 2014, PDI-P Tetap Teratas, Hanura Tersingkir
Grafis Tribunnews.com/Ananda Bayu S
Hasil Pileg 2019 telah ditetapkan oleh KPU, ini perbandingan perolehan suara parpol dengan Pileg 2014. 

Pada Pileg 2019, Demokrat mendapatkan 10.876.507 suara atau sebesar 7,77 persen.

Suara Demokrat bisa dibilang anjlok jika dibandingkan dengan perolehannya pada 2014 yang mencapai 10,9 persen atau 12.728.913 suara.

Turunnya perolehan suara ini juga membuat Partai Demokrat terlempar dari posisi lima besar.

Baca: Hasil Pileg 2019: 9 Partai Politik Lolos Parlemen, PDIP Tempati Posisi Pertama Disusul Gerindra

Partai Persatuan Pembangunan (PPP)

Perolehan suara PPP pada Pileg 2019 mengalami penurunan.

Pada Pileg 2019, PPP mengantongi 8.157.488 atau 6,53 persen suara.

Kini, perolehan suaranya menurun menjadi 6.323.147 atau 4,52 persen suara.

Berita Rekomendasi

Perolehan suara PPP nyaris menyentuh ambang batas parlemen.

Partai Hanura

Nasib Partai Hanura pada Pileg 2019 memprihatinkan.

Partai tersebut tersingkir dari daftar parpol yang lolos ke Senayan karena tidak mampu mencapai ambang batas.

Partai Hanura hanya mendapatkan 2.161.507 atau 1,54 persen suara pada Pileg 2019.

Padahal, pada Pileg 2014, Hanura mendapatkan 6.579.498 atau 5,26 persen suara.

Dari 9 partai yang lolos parlemen pada Pileg 2019, ada satu partai yang perolehan suaranya cenderung stabil.

Halaman
1234
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas