Kapan Pertemuan Jokowi-Prabowo untuk Rekonsiliasi? Prabowo Belum Ambil Keputusan, Ini Sikap Moeldoko
Kapan pertemuan Jokowi dan Prabowo untuk rekonsiliasi? Simak beritanya di sini.
Penulis: Facundo Chrysnha Pradipha
Editor: Sri Juliati
Kapan pertemuan Jokowi dan Prabowo untuk rekonsiliasi? Simak beritanya di sini
TRIBUNNEWS.COM - Rencana pertemuan Jokowi dan Prabowo, dua capres konstestan Pilpres 2019 belum juga terlaksana meski kabarnya telah menyeruak setelah pemungutan suara digelar pada 17 April 2019 lalu.
Pertemuan Jokowi dan Prabowo yang digadang-gadang sebagai upaya rekonsiliasi tersebut urung diadakan hingga kini menunggu keputusan MK (Mahkamah Konstitusi) atas hasil sidangs engketa PIlpres 2019.
Kedua pihak dari Jokowi diwakili TKN dan Prabowo diwakili Gerindra pun mengaku telah menjalin komuniasi antar kedua pihak.
Lantas fakta-fakta juga terungkap mulai dari Prabowo belum mengambil keputusan hingga sikap Moeldoko.
Baca: Kabar Politik Jelang Sidang Putusan MK, Saksi Ketakutan hingga Mahfud MD Disindir
1. TKN komunikasi dengan Gerindra
Diberitakan Kompas.com, Tim Kampanye Nasional (TKN) dan Badan Pemenangan Nasional (BPN) tengah berkomunikasi untuk mempertemukan Joko Widodo dan Prabowo Subianto.
Hal tersebut diungkapkan Wakil Ketua TKN, Arsul Sani.
"Komunikasi antara kedua pihak terus berlangsung, termasuk antara kami yang di TKN dengan para elite Gerindra yang mewakili Pak Prabowo," ujar Arsul ketika dihubungi, Senin (24/6/2019).
Arsul mengatakan, tidak ada istilah saling menunggu, kedua pihak sama-sama memiliki sikap yang positif.
Menurut politisi PPP ini, TKN dan elite Partai Gerindra juga sering bertemu atas inisiatif yang bergantian.
"Kami sama-sama punya sikap positif, sering bertemu dengan inisiatif bergantian."
"Kadang yang ajak dari elite Gerindra, kadang dari kami yang di TKN," ujar Arsul.
Sebelumnya, Arsul juga mengatakan bahwa pertemuan Jokowi dan Prabowo bukan karena keduanya punya hubungan buruk.