TRIBUNNEWS.COM - Tim sepak bola Jawa Barat melakukan latihan di Indramayu sebagai persiapan terakhir menjelang Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2021.
Tim sepak bola Jawa Barat dijadwalkan berangkat ke Indramayu pada hari ini, Selasa (7/9/2021).
Para atlet tim sepak bola Jawa Barat akan memulai latihan pada besok, Selasa (8/9/2021).
Latihan dijalani tim sepak bola Jawa Barat hingga 17 September 2021.
Sehari setelahnya, tim sepak bola Jawa Barat diberikan waktu istirahat selama satu hari.
Setelah itu, tim sepak bola Jawa Barat akan melakukan tes PCR sebelum berangkat ke Papua.
Tim sepak bola Jawa Barat akan berangkat ke Papua pada 21 September 2021.
Hal tersebut disampaikan oleh Pelatih sepak bola Jawa Barat, Yudiantara.
Dikutip dari laman resmi KONI Jabar, Yudiantara menyampaikan, dipilihnya Indramayu sebagai tempat latihan persiapan terakhir timnya, karena udara Indramayu dianggap pas untuk beradaptasi dengan cuaca panas sebelum bertanding di Papua.
"Boleh dikatakan keberangkatan kami ke Indramayu sebagai persiapan terakhir sebelum kita ke Papua. Kami sengaja memilih Kabupaten Indramayu karena saat ini udara di sana pas untuk aklimatisasi yakni di suhu 33 derajat," kata Yudiantara pada Senin (6/9/2021).
Yudiantara berharap timnya dapat menjalankan latihan dengan baik.
"Setidaknya, kami akan mematangkan semua sektor, kematangan tim meski masih bongkar pasang, stamina, mental serta hal-hal lainnya terutama segi aklimatasasi," ujar Yudiantara.
Baca juga: PON XX Papua 2021: 10 Atlet dari Blitar Siap Bela Jawa Timur
Diketahui, tim sepak bola Jawa Barat tergabung di grup A.
Pada grup A, mempertemukan tim sepak bola Jawa Barat dengan tim tuan rumah Papua, Nusa Tenggara Timur, dan Maluku Utara.
Tim sepak bola Jawa Barat akan membuka pertandingan melawan tuan rumah.
PON XX Papua 2021 pada cabang olahraga sepak bola akan mulai digelar pada 27 September hingga 14 Oktober 2021.
Untuk grup A akan melangsungkan pertandingan di Stadion Mandala Jayapura.
Baca juga: Tujuh Atlet Asal Tuban Perkuat Jawa Timur di PON dan Peparnas Papua 2021
Yudiantara mengaku timnya berada di grup yang dinilai cukup tangguh.
Namun, pihaknya memilih fokus berjuang untuk meraih gelar juara.
"Ya, jadwal pertandingan kami mendapatkan di grup yang cukup berat, kami berada di di Grup A bersama tuan rumah Papua, NTT dan Maluku Utara. Buat fight saja, tidak pilih-pilih lawan, sebagai juara bertahan justru kami harus menjadi tim yang disegani," kata Yudiantara.
Yudiantara memohon doa restu dari segenap lapisan masyarakat Jawa Barat.
Karena sepak bola menjadi cabang olahraga yang dinilai cukup bergengsi di setip ajang PON sekaligus pelengkap keberhasilan kontingen.
"Selama di Kabupaten Indramayu kami akan menjalani beberapa kali uji coba untuk mematangkan kerangka tim yang sudah siapkan sejak lama. Mohon doannya dari seluruh lapisan Jawa Barat, misi kami mempertahankan gelar juara bisa terwujud," pungkas Yudiantara.
(Tribunnews.com/Laura Hilmi)
Berita lainnya terkait PON XX Papua 2021.