Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ekonomi Mulai Pulih, Pengembang Optimis Ada Peningkatan Penjualan Properti Tahun Ini

Melandainya kasus Covid-19 dan mulai pulihnya kegiatan ekonomi masyarakat membuat para pengembang optimis dengan pertumbuhan bisnis properti

Penulis: Seno Tri Sulistiyono
Editor: Muhammad Zulfikar
zoom-in Ekonomi Mulai Pulih, Pengembang Optimis Ada Peningkatan Penjualan Properti Tahun Ini
ist
Para pengembang optimis ada pertumbuhan bisnis properti pada tahun ini. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Seno Tri Sulistiyono

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Melandainya kasus Covid-19 dan mulai pulihnya kegiatan ekonomi masyarakat membuat para pengembang optimis dengan pertumbuhan bisnis properti pada tahun ini. 

General Manager Cimanggis Golf Estate Albert Sanjaya mengatakan, selama pandemi Covid-19, banyak masyarakat khususnya di kelas menengah lebih memilih mengurangi belanjanya dan lebih banyak menyimpan penghasilannya.

Sehingga, hal ini menjadi potensi besar untuk dialihkan ke investasi properti, apalagi data bank mengungkap jika selama pandemi banyak masyarakat yang mengalihkan uangnya untuk berinvestasi di properti.

Baca juga: Ciputra Gandeng Halorumah, Genjot Penjualan Properti di Timur Cibubur

"Selama pandemi untuk masyarakat kelas menengah, mereka penghasilannya tetap tetapi spendingnya nyaris tidak ada. Yang biasanya mungkin mereka makan di hotel, jalan-jalan, berbelanja, di pandemi ini spending mereka sangat jauh berkurang," kata Albert dalam keterangannya, Rabu (20/4/2022).

"Maka itu, banyak masyarakat di kelas tertentu yang tabungannya semakin banyak dan akhirnya mereka alihkan untuk properti," lanjut Albert.

Melihat hal tersebut, Albert pun yakin jika 2022 akan menjadi tahun kebangkitan properti, di mana penjualan di sektor ini diprediksi akan jauh lebih baik jika dibandingkan 2 tahun sebelumnya. 

Berita Rekomendasi

"Tren penjualan makin bagus. Di 2022 kami percaya sektor properti akan lebih baik, terlebih di project kami akan ada banyak penambahan fasilitas," tuturnya.

Untuk menggenjot penjualan propertinya di tahun ini, Cimanggis Golf Estate yang merupakan kawasan perumahan di sisi Selatan Jakarta, telah mengadakan acara Festival Ramadan pada 15-17 April 2022 di Marketing Gallery Cimanggis Golf Estate.

Menghadirkan beragam acara menarik seperti Bazaar Ramadhan, Food Truck serta menampilkan Festival Layang-Layang sebagai puncak acara.

Baca juga: Pembangunan Kawasan Elit dan Pusat Bisnis Dapat Genjot Pengembangan Properti di Jakarta Timur

Acara Festival Layang-Layang ini diharapkan akan menarik antusiasme masyarakat untuk menikmatinya di Cimanggis Golf Estate.

"Ini dalam rangka menyambut bulan Ramadan, kami fasilitasi untuk tempat ngabuburit, mencari takjil dan makanan untuk berbuka, lalu ada hiburannya. Dan dipuncak acaranya ada festival layang-layang," ungkap Albert.

Bazaar Ramadhan yang diadakan juga pastinya akan seru karena menghadirkan 18 participant yakni stand GulaVit, UMKM sekitar dengan beragam jenis hidangan menggugah selera serta fashion terkini, diantaranya Dudung Roxy, Chatime, Aisyah Modesstee, Iwan Collection, Gudeg Yogya, Agis Collection, Selera Kuy, Bentom, Latifah Kids, Sari Lukis, Chic Thrift MB Aniza, Aneka Jamu & Minuman, Dapur Sepanjang Masa, Paris KIM, Rumah Kami Butik, Najusha, Es Semangka & Takjil, dan Korean Street Food.

"Untuk bazaar-nya, kita menggandeng UMKM sekitar, dari Cimanggis untuk jualan di situ dan itu gratis kita fasilitasi. Harapannya juga buat pengunjung yang datang bisa melihat kawasan kita seperti apa, bagaimana lingkungannya, ada view golf-nya, ada danau dan lain-lain," ucap Albert.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas