Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Ramadan

Cek Pos Pengujian, SBY dan Boediono Disembur Knalpot Bus

Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) melakukan kunjungan pemantauan arus mudik di Terminal Kampung Rambutan, Jakarta Timur.

Penulis: Wahyu Aji
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Cek Pos Pengujian, SBY dan Boediono Disembur Knalpot Bus
Wahyu Aji/Tribunnews.com

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) melakukan kunjungan pemantauan arus mudik di Terminal Kampung Rambutan, Jakarta Timur.

Tiba di terminal yang berlokasi di Jakarta Timur itu sekitar pukul 13.45 WIB, Senin (5/8/2013), didampingi beberapa menteri, SBY awalnya mendengarkan pemaparan Kepala Terminal Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) Dwi Basuki mengenai jumlah pemudik yang menurun tahun ini lantaran ramainya mudik gratis.

SBY didampingi Wakil Presiden Boediono pun menjelajahi seisi terminal. Mulai dari posko kesehatan pemudik, naik ke bus jurusan Jakarta-Tasikmalaya dan menyapa para warga yang hendak pulang kampung.

Setelah itu, SBY mengunjungi posko tes urine yang untuk para supir. Tes ini bertujuan agar supir yang mengendarai semua bus dari Terminal Kampung Rambutan tidak ada yang memakai narkoba.

Tidak lupa SBY pun mengunjungi loket untuk memastikan pelayanan tiket berjalan dengan baik.

Terakhir SBY yang mengenakan kemeja safari lengan panjang berwarna abu-abu melihat proses bagaimana uji polusi kendaraan di pos Pengujian Kendaraan Bermotor (PKB) milik Dinas Perhubungan. SBY bersama Boediono yang tepat berada di buritan bus, secara spontan disembur asap knalpot.

Tanpa menggunakan masker, Paspampres dengan sigap meminta SBY dan Boediono untuk menghindar dari belakang bus.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas