Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Ramadan

Film Baru di Keong Emas Sedot Pengunjung TMII

Pengunjung Theater Imax Keong Emas Taman Mini Indonesia Indah (TMII) pada masa libur Lebaran yang terus mengalami peningkatan.

Penulis: Seno Tri Sulistiyono
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Film Baru di Keong Emas Sedot Pengunjung TMII
Seno Tri Sulistiyono/Tribunnews.com
Penonton sehabis menyaksikan film terbaru yang diputar oleh Theater Imax Keong Emas TMII, Jakarta, Kamis (31/7/2014) 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pengunjung Theater Imax Keong Emas Taman Mini Indonesia Indah (TMII) pada masa libur Lebaran yang terus mengalami peningkatan. Tercatat, H+1 kemarin mencapai 43 ribu pengunjung.

"Hari pertama Lebaran lebih sedikit dibandingkan sesudah Lebaran hanya sekitar 35 ribu penonton. Kita juga pas Lebaran buka jam 11.00 WIB, karena memberikan waktu untuk karyawan melakukan salat Ied," kata Ass. Manager Bidang Operational dan Personalia, Theter Imax Keong Emas TMII, Ngadiyat kepada Tribunnews.com, Jakarta, Kamis (31/7/2014).

Menurut Ngadiyat, Keong Emas merupakan salah satu icon dari TMII, sehingga pengunjung selalu menyempatkan diri untuk menyaksikan film-film yang diputar di Keong Emas. Terlebih, saat ini terdapat film baru mengenai satwa dari Madagaskar yakni Island of Lemurs : Madagascar.

"Kita putarkan setiap jam film yang berbeda-beda dengan harga Rp30 ribu per tiket," ucapnya.

Lebih jauh Ngadiyat mengatakan, Keong Emas menyediakan kursi penonton sebanyak 810 untuk kelas reguler dan 50 kursi kelas VIP. Sementara mengenai durasi film antara 36 menit sampai 45 menit.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas