Apa yang membuat malam Lailatul Qadar di Bulan Ramadan Begitu Spesial? Berikut Penjelasannya!
Berikut ini penjabaran dari berbagai sumber tentang keutamaan malam yang disebut lebih baik dari 1000 bulan tersebut.
Penulis: Bobby Wiratama
TRIBUNNEWS.COM - Bagi umat muslim, malam Lailatul Qadar merupakan yang ditunggu-tunggu saat bulan Ramadhan tiba
Malam ini sendiri hanya bisa dijumpai setahun sekali.
Orang yang beribadah sepanjang tahun tentu lebih mudah mendapatkan kemuliaan malam tersebut
Hal ini dikarenakan ibadahnya yang rutin dibanding dengan orang yang beribadah jarang-jarang akan membuatnya mudah mendapatkan berkah Lailatul Qadar
Namun, apakah kamu tahu apa saja keistimewaan malam Lailatul Qadar?
Berikut adalah penjabaran dari berbagai sumber tentang keutamaan malam yang disebut lebih baik dari 1000 bulan tersebut.
1. Lailatul Qadar adalah waktu diturunkannya Al Quran
Dari Ibnu ‘Abbas dan selainnya mengatakan, “Allah menurunkan Al Quran secara utuh sekaligus dari Lauhul Mahfuzh ke Baitul ‘Izzah yang ada di langit dunia.
Kemudian Allah menurunkan Al Quran kepada Rasulullah -shallallahu ‘alaihi wa sallam- tersebut secara terpisah sesuai dengan kejadian-kejadian yang terjadi selama 23 tahun.” (Tafsir Al Qur’an Al ‘Azhim, 14: 403).
2. Lailatul Qadar lebih baik dari 1000 bulan
Allah Ta’ala berfirman
“Malam kemuliaan itu lebih baik dari seribu bulan.”
(QS. Al Qadar: 3).
Amalan di lailatul qadar lebih baik dari amalan di 1000 bulan.” (Lihat Latho-if Al Ma’arif, hal. 341).
Mujahid, Qotadah dan ulama lainnya berpendapat bahwa yang dimaksud dengan lebih baik dari seribu bulan adalah shalat dan amalan pada lailatul qadar lebih baik dari shalat dan puasa di 1000 bulan yang tidak terdapat lailatul qadar. (Zaadul Masiir, 9: 191).
3. Lailatul Qadar adalah malam yang penuh keberkahan
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.