Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Ramadan

5 Menu Takjil untuk Buka Puasa Ramadhan 2021, Berikut Resep, Bahan dan Cara Membuatnya

Lima menu takjil untuk buka puasa Ramadhan 2021 yang enak dan lezat, Berikut resep, bahan dan cara membuatnya.

Penulis: Arif Fajar Nasucha
Editor: Whiesa Daniswara

2. Pastel Lapis Isi Ayam Jamur Cabai Kering

Resep Pastel Lapis Isi Ayam Jamur Cabai Kering Tidak Pernah Bikin Kecewa Saat Disajikan

Waktu: 30 Menit

Sajian: 24 buah

Bahan Kulit Luar:

- 125 gram tepung terigu protein sedang

- 10 gram gula tepung

Berita Rekomendasi

- 1/4 sendok teh garam

- 35 gram mentega putih

- 60 ml air

Bahan Kulit Dalam:

- 85 gram mentega putih

- 125 gram tepung terigu protein sedang

- 500 ml minyak, untuk menggoreng

Bahan Isi:

- 1/2 buah bawang bombay, cincang halus

- 2 siung bawang putih, cincang halus

- 1 buah paha fillet, potong kotak kecil

- 75 gram jamur merang, potong kotak kecil

- 1 buah tomat, cincang

- 1 buah cabai kering, cincang halus

- 3/4 sendok teh garam

- 1 sendok makan saus sambal

- 1/4 sendok teh gula pasir

- 1 batang daun bawang, iris halus

- 50 ml air

- 1 sendok makan minyak goreng, untuk menumis

Cara Membuat Pastel Lapis Isi Ayam Jamur Cabai Kering:

1. Isi, tumis bawang bombay dan bawang putih sampai harum. Masukkan ayam. Aduk sampai berubah warna.

2. Masukkan jamur merah dan tomat. Tumis sampai layu. Tambahkan cabai kering, saus sambal, garam, dan gula pasir. Aduk rata.

3. Masukkan air. Masak sampai meresap. Tambahkan daun bawang. Aduk rata. Dinginkan.

4. Kulit luar, campur tepurng terigu, garam, dan mentega putih. Masukkan air sedikit-sedikit. Uleni sampai kalis. Diamkan 15 menit.

5. Kulit dalam, campur mentega putih dan tepung terigu sampai bergumpal. Pipihkan.

6. Giling tipis bahan kulit luar. Letakkan bahan kulit dalam di bagian tengah. Bungkus rapat. Giling tipis memanjang.

7. Lipat bagian atas ke arah tengah dan bagian bawah ke arah tengah saling menutupi. Diamkan 10 menit. Giling kembali adonan. Lakukan lipatan yang sama sekali lagi. Diamkan 10 menit.

8. Giling tipis adonan. Bagi 2 adonan. Gulung. Diamkan 30 menit di dalam lemari es.

9. Potong-potong adonan. Giling tipis kembali. Beri adonan isi. Lipat dua. Pilin.

10. Goreng di dalam minyak yang sudah dipanaskan dengan api sedang.

Sumber: Sajiansedap.grid.id

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas