Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Ramadan

JADWAL Sidang Isbat Penentuan Awal Ramadan 1442 H, Digelar Secara Daring dan Luring

Kemenag akan menggelar sidang isbat penentuan awal Ramadhan 1442 H secara daring dan luring. Ini jadwalnya.

Penulis: Yurika Nendri Novianingsih
Editor: Daryono
zoom-in JADWAL Sidang Isbat Penentuan Awal Ramadan 1442 H, Digelar Secara Daring dan Luring
Dok.Ist
Persiapan Sidang Isbat awal Ramadhan 2020 - Simak jadwal sidang isbat penentuan awal Ramadhan 1442 H. 

"Sidang isbat akan dipimpin oleh Menag Yaqut Cholil Qoumas. Kami juga mengundang pimpinan MUI dan Komisi VIII untuk hadir dalam sidang," tuturnya.

Direktur Urusan Agama Islam Agus Salim menambahkan, sidang isbat akan digelar dengan menerapkan protokol kesehatan.

Lokasi sidang akan disemprot lebih dahulu dengan disinfektan.

Peserta terbatas yang diundang hadir juga akan dilakukan pembatasan jarak, pemindaian suhu tubuh, dan wajib mengenakan masker.

"Sidang isbat akan disiarkan oleh TVRI dan media sosial Kementerian Agama," jelas Agus.

Tahapan Sidang Isbat

Dijelaskan Agus, sidang isbat akan dibagi menjadi tiga tahap.

BERITA REKOMENDASI

Pertama, pemaparan posisi hilal awal Ramadan 1442 H oleh anggota Tim Unifikasi Kalender Hijriyah Kemenag.

Sesi ini akan dimulai pukul 16.45 WIB dan disiarkan langsung.

Tahap kedua, sidang isbat awal Ramadan yang akan digelar setelah Salat Magrib.

Pada sidang isbat tahap kedua ini akan digelar secara tertutup.

"Tahap ketiga, konferensi pers hasil sidang isbat oleh Menteri Agamayang akan disiarkan TVRI dan Medsos Kemenag," tandasnya.


Sebelumnya, Pimpinan Pusat Muhammadiyah telah mengumumkan bahwa awal Ramadahan 1442 H jatuh pada 13 April 2021.

Baca juga: Jadwal dan Live Streaming Sidang Isbat 2021, Penentuan Puasa 1 Ramadan 1442 H

Baca juga: Kumpulan Ucapan Selamat Puasa Ramadhan 2021: Bisa Share WA, IG, FB Hingga TikTok

Hal tersebut tertuang dalam Maklumat nomor 01/MLM/I.0/E/2021 tentang penetapan hasil hisab Ramadan, Syawal, dan Zulhijah 1442 Hijriah.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas