Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Ramadan

Bacaan Niat Zakat dan Doa ketika Menerimanya, Ini 5 Pahala bagi Pembayar Zakat

Inilah bacaan niat membayar zakat dan doa ketika menerima zakat, lengkap beserta 5 pahala yang didapat pembayar zakat.

Penulis: Lanny Latifah
Editor: Whiesa Daniswara
zoom-in Bacaan Niat Zakat dan Doa ketika Menerimanya, Ini 5 Pahala bagi Pembayar Zakat
blibli.com
ILUSTRASI Zakat Fitrah - Simak bacaan niat membayar zakat dan doa ketika menerima zakat, lengkap beserta 5 pahala yang didapat. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini bacaan niat membayar zakat dan doa ketika menerima zakat, lengkap beserta 5 pahala yang didapat pembayar zakat.

Dikutip dari Buku Pintar Panduan Lengkap Ibadah Muslimah, zakat merupakan kata dasar dari zaka yang berarti berkah, tumbuh, bersih, dan baik.

Zakat dari segi istilah fikih berarti sejumlah harta tertentu yang diwajibkan Allah diserahkan kepada orang-orang yang berhak.

Sementara, zakat fitrah adalah sebuah ibadah tersendiri yang dilaksanakan untuk mengakhiri bulan Ramadhan (Fithr).

Membayar zakat merupakan ibadah penting dalam agama Islam dan menjadi media untuk meraih berbagai pahala, baik pahala di dunia maupun di akhirat bagi para pembayarnya.

Baca juga: Takaran Zakat Beserta Bacaan Niat dan Tata Cara Membayar Zakat Fitrah

Baca juga: Cara Hitung Zakat Suami-istri yang Sama-sama Bekerja, Dijadikan Satu atau Terpisah?

Bacaan Niat Zakat Fitrah dan Doa ketika Menerima Zakat:

1. Zakat Fitrah untuk Diri Sendiri

Berita Rekomendasi

ﻧَﻮَﻳْﺖُ أَﻥْ أُﺧْﺮِﺝَ ﺯَﻛَﺎﺓَ ﺍﻟْﻔِﻄْﺮِ ﻋَﻦْ ﻧَﻔْسيْ ﻓَﺮْﺿًﺎ ﻟﻠﻪِ ﺗَﻌَﺎﻟَﻰ

NAWAYTU AN UKHRIJA ZAKAATA AL-FITRI ‘AN NAFSI FARDHAN LILLAHI TA’ALA

Artinya: "Aku niat mengeluarkan zakat fitrah untuk diriku sendiri fardhu karena Allah Taala."

2. Zakat Fitrah untuk Istri

ﻧَﻮَﻳْﺖُ ﺃَﻥْ ﺃُﺧْﺮِﺝَ ﺯَﻛَﺎﺓَ ﺍﻟْﻔِﻄْﺮِﻋَﻦْ ﺯَﻭْﺟَﺘِﻲْ ﻓَﺮْﺿًﺎ ﻟﻠﻪِ ﺗَﻌَﺎﻟَﻰ

NAWAYTU AN UKHRIJA ZAKAATA AL-FITRI ‘AN ZAUJATI FARDHAN LILLAHI TA’ALA

Artinya: "Aku niat mengeluarkan zakat fitrah untuk istriku fardhu karena Allah Taala."

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas