Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Ramadan

Doa Niat Zakat Fitrah untuk Diri Sendiri, Keluarga, Istri hingga Anak, Keutamaan Menghapus Dosa

Berikut bacaan niat untuk menunaikan ibadah Zakat Fitrah yang wajib dijalankan bagi para Muslim sebelum memasuki Idul Fitri 2021.

Penulis: garudea prabawati
Editor: Pravitri Retno W
zoom-in Doa Niat Zakat Fitrah untuk Diri Sendiri, Keluarga, Istri hingga Anak, Keutamaan Menghapus Dosa
TRIBUN JABAR/GANI KURNIAWAN
Pengendara bermotor membayar zakat fitrah kepada petugas lewat layanan Drive Thru Zakat, Infaq, dan Shadaqah yang diselenggarakan Pusat Zakat Umat (PZU) Persatuan Islam (Persis) di pinggir jalan depan Masjid PP Persis, Jalan Perintis Kemerdekaan (Viaduct), Kota Bandung, Jawa Barat, Senin (10/5/2021). Layanan pembayaran zakat secara Drive Thru ini dilakukan guna memberikan kemudahan dan kecepatan kepada muzakki yang akan membayar zakat fitrah di saat pandemi Covid-19. Layanan ini dimulai pada 14 hari terakhir hingga malam takbiran. Disamping itu PZU Persis juga menerima layanan zakat, infaq, dan shadaqah panggilan ke rumah. (TRIBUN JABAR/GANI KURNIAWAN) 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut bacaan niat untuk menunaikan ibadah Zakat Fitrah yang wajib dijalankan bagi para Muslim sebelum memasuki Idul Fitri 2021.

Sifat wajib yang melekat dalam ibadah zakat fitrah didasarkan pada hadis Rasulullah SAW :

فَرَضَ رَسُوْلُ اللهِ صلى الله عليه وسلم زَكَاةَ الْفِطْرِ صَاعاً مِنْ تَمَرٍ، أوْصَاعاً مِنْ شَعِيْرٍ، عَلَى الْعَبْدِ وَالْحُرِّ، وَالذَّكَرِ وَالأُنْثَى، وَالصَّغِيْرِ وَالْكَبِيْرِ مِنَ الْمُسْلِمِيْنَ، وَأمَرَ بِهَا أنْ تُؤَدَّى قَبْلَ خُرُوْجِ الناَّسِ إلى الصَّلَاةِ‎

Artinya: “Rasulullah SAW telah mewajibkan zakat Fitrah sebanyak satu sha’ kurma atau gandum atas oaring muslim baik budak dan orang biasa, laki-laki dan wamita, anak-anak dan orang dewasa, beliau memberitahukan membayar zakat Fitrah sebelum berangkat (ke masjid) ‘Idul Fitri” (HR Bukhari dan Muslim).

Sementara dilansir TribunStyle.com, berikut keutamaan menunaikan Zakat Fitrah:

Baca juga: TANDA-TANDA Terjadinya Malam Lailatul Qadar: Saat Malam Ganjil Ramadhan 1442 H, Ini Ciri Alamnya

Baca juga: Masih Bingung Berapa Zakat Fitrah yang Harus Dibayarkan di Ramadhan Tahun Ini? Berikut Panduannya

Membersihkan harta

Zakat adalah salah satu ibadah yang wajib dilakukan untuk menyucikan harta.

Berita Rekomendasi

Sebab, sebagian dari harta yang kita miliki merupakan hak orang lain.

Selain itu, memberikan zakat juga tidak hanya memberi manfaat untuk penerimanya, namun juga pemberinya.

Sebagaimana yang disampaikan dalah Al-Quran surah At-Taubah ayat 103:

Baca juga: Cara Membuat Kolak Singkong Kelapa untuk Hidangan Buka Puasa, Ini Bahan-bahannya

“Ambillah zakat dari sebagian harta mereka dengan zakat itu kamu membersihkan dan menyucikan mereka.” (At-Taubah: 103)

Menghapuskan dosa

Zakat juga salah satu sarana untuk menghapuskan dosa manusia.

Di mana sebagai manusia tentu tidak bisa luput dari dosa, baik sadar maupun tidak.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas