Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Ramadan

Bacaan Niat Shalat Idul Fitri dan Amalan Sunah Sebelum Idul Fitri serta Kalimat Takbir

Bacaan Niat Shalat Idul Fitri dan amalan sunnah sebelum Idul Fitri serta bacaan kalimat takbir. Shalat Idul Fitri dilaksanakan pada tanggal 1 Syawal.

Penulis: Yunita Rahmayanti
Editor: Pravitri Retno W
zoom-in Bacaan Niat Shalat Idul Fitri dan Amalan Sunah Sebelum Idul Fitri serta Kalimat Takbir
TRIBUN KALTIM/FACHMI RACHMAN
Ilustrasi salat Idul Fitri - Bacaan Niat Shalat Idul Fitri dan amalan sunnah sebelum Idul Fitri serta bacaan kalimat takbir. Shalat Idul Fitri dilaksanakan pada tanggal 1 Syawal. 

Setelah takbir 7 kalj dan membaca tasbih tersebut, kemudian membaca Surat AI-Fatihah dan disambung dengan membaca surat yang disukai, dan lebih utama membaca Qaf atau surat AI-A'la.

e. Raka'at kedua

Sesudah berdiri untuk raka'at kedua, lalu membaca takbir 5 kali.

Setiap takbir disunatkan membaca tasbih seperti tersebut pada raka'at pertama.

Kemudian, membaca surat Al-Fatihah dan diteruskan dengan bacaan surat yang kita kehendaki, tetapi lebih utama membaca surat Al-Ghasyiah.

Bacaan itu dengan suara yang nyaring.

Imam menyaringkan yakni mengeraskan suaranya pada waktu membaca surat AI-Fatihah dan surat surat lainnya, sedangkan ma'mum tidak nyaring.

Berita Rekomendasi

f. Shalat ini dikerjakan dua raka'at dan dilakukan sebagaimana shalat shalat yang lain.

g. Khuthbah dilakukan sesudah shalat Id dua kali, yaitu pada khuthbah pertama membaca takbir 9 kali dan pada khuthbah kedua membaca takbir 7 kali dan pembacaannya harus berturut-turut.

h- Hendaknya dalam khutbah 'idul Fithri berisi penerangan tentang zakat fithrah dan pada hari raya Haji berisi penerangan tentang Ibadah haji dan hukum kurban.

Baca juga: Penerima Fidyah Siapa Saja? Simak Kriterianya, Besaran Fidyah per Orang dan Waktu Membayarnya

Hal-hal Sunnah yang dilakukan sebelum Shalat Ied:

1. Pada hari raya disunatkan mandi, dan berhias dengan memakai pakaian yang sebaik-baiknya dan menggunakan wangi-wangian yang dimilikinya.

2 . Disunatkan makan sebelum pergi shalat pada hari Idul Fitri, tetapi pada hari raya haji disunatkan tidak makan kecuali setelah shalat.

3. Pergi untuk mengerjakan shalat dan pulangnya dari shalat  hendaknya mengambil jalan yang berlainan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas