Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Ramadan

Kisah Elfina, Sarjana Hukum Tak Kecil Hati Jadi Jasa Tukar Uang Baru di Terminal Kampung Rambutan

Elfina Hutabarat, seorang sarjana hukum dari Universitas Darma Agung, Medan yang bekerja sabagai penukar uang saat ramadan.

Editor: Wahyu Aji
zoom-in Kisah Elfina, Sarjana Hukum Tak Kecil Hati Jadi Jasa Tukar Uang Baru di Terminal Kampung Rambutan
Tribunnews.com/Gheovano Alfiqi 
Elfina Hutabarat, seorang sarjana hukum dari Universitas Darma Agung, Medan yang bekerja sabagai penukar uang saat ramadan. 

“Saya punya tiga anak, sudah menikah semua. Saya tinggal bersama suami di Cijantung, Jakarta Timur,” ujarnya sembari tersenyum.

Di luar ramadan, ia bekerja sebagai penjual Bunga Aglonema. 

Bibit Aglonema dibelinya dari penjual bunga di Ciracas, Jakarta Timur.

Baca juga: Perjuangan Ni Luh Widiani Mencari Keadilan, Kompolnas Sarankan Lapor ke Propam

Ia merawat tanaman itu di halaman rumahnya, lalu kemudian dijual saat tumbuh besar.

Elfina merasa bersyukur masih diberi kesehatan untuk menjalani profesinya.

“Saya bersyukur masih diberi kesehatan dan bisa bekerja. Maret kemarin saya stroke ringan dan tidak bisa apa-apa. Dokter berkata saya harus banyak gerak, satu di antaranya bekerja seperti ini,” tutur Elfina. 

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas