Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Ramadan

Menag Rilis 9 Panduan Ibadah Ramadan-Idul Fitri 2024, Ceramah Tak Boleh Bermuatan Politik Praktis

Menteri Agama, Yaqut Cholil Qoumas, merilis panduan ibadah selama Ramadan dan Idul Fitri 2024, termasuk isi ceramah tidak bermuatan politik praktis.

Penulis: Suci Bangun Dwi Setyaningsih
Editor: Tiara Shelavie
zoom-in Menag Rilis 9 Panduan Ibadah Ramadan-Idul Fitri 2024, Ceramah Tak Boleh Bermuatan Politik Praktis
dok Kemenag
Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas. Menteri Agama, Yaqut Cholil Qoumas, merilis panduan ibadah selama Ramadan dan Idul Fitri 2024, termasuk isi ceramah tidak bermuatan politik praktis. 

7. Salat Idul Fitri 1 Syawal 1445 H/2024 M dapat diadakan di masjid, musala, dan lapangan.

8. Materi ceramah Ramadan dan khutbah Idul Fitri disampaikan dengan menjunjung tinggi ukhuwah islamiyah, mengutamakan nilai-nilai toleransi, persatuan dan kesatuan bangsa, serta tidak bermuatan politik praktis sesuai dengan SE Menag Nomor 9 Tahun 2023 tentang Pedoman Ceramah Keagamaan.

9. Mengimbau kepada umat Islam untuk lebih mengoptimalkan zakat, infak, wakaf, dan sedekah di bulan Ramadhan dalam rangka meningkatkan kesejahteraan umat.

Baca juga: Potongan Ayat Al Baqarah 183: Perintah untuk Melaksanakan Puasa bagi Orang Beriman

Awal Puasa Ramadan 2024 Berpotensi Beda

Sebelumnya, organisasi masyarakat Muhammadiyah telah menetapkan 1 ramadan atau awal puasa pada 11 Maret 2024.

Keputusan tersebut, didasari oleh hasil hisab hakiki wujudul hilal.

Kemudian, juga ditegaskan melalui Maklumat Nomor 1/MLM/I.0/E/2024 berdasarkan hasil hisab Ramadan, Syawal, dan Zulhijah 1445 Hijriah.

Sementara, Nahdatul Ulama (NU) memperkirakan ketentuan bulan puasa 2024 jatuh pada tanggal 12 Maret 2024.

Berita Rekomendasi

Namun, ketentuan itu masih bersifat estimasi, mengingat Lembaga Falakiyah PBNU akan melakukan rukyatul hilal atau pemantauan hilal awal Ramadan 1445 H pada hari Minggu, 10 Maret 2024.

Lantas, untuk Pemerintah sendiri belum menentukan kapan awal puasa.

Penetapan awal puasa atau 1 Ramadan 2024 masih menunggu hasil pemantauan hilal atau sidang Isbat yang akan dilakukan pada Minggu, 10 Maret 2024 atau bertepatan 29 Syaban 1445 H.

Kemenag RI menggelar pemantauan hilal awal Ramadan 1445 H di 134 titik yang tersebar seluruh Indonesia.

(Tribunnews.com/Suci Bangun DS, Rina Ayu)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas