Sultan Minta Warga Segera Bangkit dari Keterpurukan
Sultan Hamenku Buwono X mengharapkan agar warga yang mengungsi akibat letusan Merapi segera bangkit dari keterpurukan.
Editor: Kisdiantoro
TRIBUNNEWS.COM, YOGYAKARTA - Sultan Hamenku Buwono X mengharapkan agar warga yang mengungsi akibat letusan Merapi segera bangkit dari keterpurukan. Sebab, hal itu sangat membantu Pemerintah Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Pemerintah Kabupaten bersangkutan, serta pihak swasta atau lainnya, dalam memaksimalkan proses rehabilitasi dan rekonstruksi pascabencana.
"Saya mohon bapak-bapak punya kemauan untuk bangkit. Karena yang namanya bantuan, tidak akan selalu memenuhi harapan," kata Sultan kepada sejumlah pengungsi, Senin, (22/11/2010), di Posko Jenggala di Dusun Wonosari Babadan, Wedomartani, Kecamatan Ngemplak, Sleman.
Tetapi, lanjut Sultan, bagaimana warga di pengungsian tersebut bisa bangkit, kemudian dapat bekerja sama dengan Pemerintah Kabupaten dan Provinsi dalam proses rehabilitasi dan rekonstruksi. Kendati begitu, warga diminta untuk tidak perlu memikirkan tahap-tahap berikutnya.
"Saya tidak mau membebani bapak-bapak untuk memikirkan sesuatu tentang tahap-tahap berikutnya. Tapi dari kejadian ini, kita bisa kembali membangun kebersamaan dan membangun masa depan," ujar Sultan.
Sultan juga meminta kepada kepala desa atau kepala dusun di sekitar lereng Merapi untuk mendata warganya yang kehilangan rumah atau mengalami rusak berat. "Mohon itu saja dulu supaya data-datanya kumplit," tutupnya.