PKB Makassar: Rekomendasi Muskerwil Abal-abal
Ketua DPC PKB Kota Makassar, Ilham Alim Bachri menuding rekomendasi hasil musyawarah kerja wilayah tidak sah
Editor: Yulis Sulistyawan
TRIBUNNEWS.COM, MAKASSAR - Ketua DPC PKB Kota Makassar, Ilham Alim Bachri menuding rekomendasi hasil musyawarah kerja wilayah (Muskerwil) PKB Sulsel yang dilaksanakan di Hotel Trisula, Makassar beberapa waktu lalu tidak sah.
Mantan politisi Partai Golkar yang kini bergabung di partai milik warga nahdliyyin ini dalam waktu dekat akan melayangkan laporan tertulisnya kepada DPP PKB tentang proses muskerwil PKB Sulsel yang ia tuding abal-abal.
Muskerwil PKB Sulsel merekomendasikan dukungannya di Pemilihan Gubernur Sulsel 22 Januari 2013 nanti kepada pasangan Ilham Arief Sirajuddin-Aziz Qahar Mudzakkar (IA).
Saat itu, sebanyak 22 DPC mendukung pasangan IA dan dua lainnya mendukung incumbent Gubernur Sulsel Syahrul Yasin Limpo.
Ia tetap berkeyakinan bahwa muskerwil berjalan inkonstitusional karena mayoritas pengurus DPW PKB Sulsel tidak diundang untuk disertakan dalam muskerwil.
Selain itu, adanya pernyataan mosi tidak percaya yang dilayangkan oleh beberapa DPC tehadap kepemimpinan Ketua DPW PKB Sulsel, Abu Djaropi.
"Muskerwil kemarin mayoritas pengurus DPW dengan sengaja tidak diundang, orang-orang yang hadir di muskerwil yang mengatasnamakan DPC juga dipertanyakan karena ada mosi tidak percaya dari DPC," kata Ilham, Kamis (8/3).
Dalam laporannya nanti, Ilham akan meminta DPP untuk melakukan evaluasi terhadap kepemimpinan Abu Djaropi karena dianggap tidak memiliki skil kepemimpinan.
Ia bahkan, menilai hal ini sudah sangat mendesak sehingga perlu ada asistensi dari DPP. Jika perlu, menurutnya, PKB Sulsel dibekukan dan ditunjuk pelaksana tugas oleh DPP untuk sementara waktu.
"Kami berharap asistensi dari DPP dapat secepatnya, demi menyelamatkan partai yang kita cintai ini dari degradasi suara di Pemily 2014 nanti," kata Alim.
Terpisah, Ketua DPW PKB Sulsel, Abu Djaropi menepis tudingan tersebut. Menurutnya, muskerwil telah berjalan sesuai mekanisme dan diikuti oleh Ketua dan Sekretaris DPC dan yang lainnya.
Soal tudingan adanya mosi tidak percaya dari DPC PKB di Sulsel terhadap kepemimpinannya, mantan Ketua DPD PKPI Sulsel ini meminta Ilham untuk membuktikannya.
"Semua yang dia bilang itu fitnah, bohong. Muskerwil sudah berjalan sesuai meknisme, kalau ada mosi tidak percaya seperti yang dia bilang minta dia buktikan," katanya.