Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Organisasi Sayap Gerindra Gelar Aksi Sosial Peduli Banjir

Dua organisasi sayap Partai Gerindra, Tunas Indonesia Raya (Tidar) dan Satuan Indonesia Raya (Satria) menggelar aksi sosial peduli banjir

Editor: Budi Prasetyo
zoom-in Organisasi Sayap Gerindra  Gelar Aksi Sosial Peduli Banjir
net

Laporan Wartawan Tribun Timur,Yasdin

TRIBUNNEWS.COM  MAKASSAR, Dua organisasi sayap Partai Gerindra, Tunas Indonesia Raya (Tidar) dan Satuan Indonesia Raya (Satria) menggelar aksi sosial peduli banjir bertajuk Tidar Sulsel roadshow to grassroot Garuda-Na (Gerakan Andi Rudiyanto Asapa dan Andi Nawir Pasinringi) bersama Satria Sulsel.  

Koordinator lapangan aksi sosial peduli banjir, Uga mengatakan, ini bertujuan untuk menyalurkan bantuan kepada warga korban banjir di beberapa wilayah di Sulsel. Sehingga sekecil apapun bantuan itu akan membantu meringankan beban korban bencana.  Oleh karena itu, Uga mengajak, seluruh warga Sulsel untuk berpatisipasi pada kegiatan tersebut.

" Bentuk partisipasi masyarakat, dapat disubambangkan dalam bentuk makanan, pakaianbekas layak pakai, obat-obatan, tenda, selimut, karpet dan lain-lain yang dapat membantu sanak saudara kita. Silakan membawa langsung di Kantor DPD GERINDRA Sulsel di Jl Ratulangi, Posko Bravo Garuda-Na di Jl Pengayoman atau hubungi Uga di 085255141249 dan kami bisa jemput," kata Uga melalui Blackberry Massenger (BBM) kepada TRIBUN-TIMUR.COM, Senin (7/1/2013).

Baca  Juga  :

Berita Rekomendasi
Sumber: Tribun Timur
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas