Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sayang Sempatkan Kunjungi Pasien RS Nene Mallomo Sidrap

Kandidat Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel) Syahrul Yasin Limpo-Agus Arifin Nu'mang menyempatkan diri berkunjung

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Sayang Sempatkan Kunjungi Pasien RS Nene Mallomo Sidrap
Tribun Timur/Rudhy
Kandidat Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel) Syahrul Yasin Limpo-Agus Arifin Nu mang menyempatkan diri berkunjung ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sidrap, Minggu (13/1/2013). 

Laporan Wartawan Tribun Timur, Rudhy

TRIBUNNEWS.COM, SIDRAP - Kandidat Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel) Syahrul Yasin Limpo-Agus Arifin Nu'mang menyempatkan diri berkunjung ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sidrap, Minggu (13/1/2013) sekitar pukul 10.35 Wita sebelum bertolak ke Kabupaten Enrekang untuk menggelar kampanye monologis.

Dalam kunjungannya, Syahrul bersama Agus dan rombongan lainnya menyalami sebagian besar pasien baik yang menderita sakit ataupun yang menderita demam berdarah.

"Bagaimana kondisinya ini dok, tolong diperhatikan anak ini yah yang terkena demam berdarah," kata Syahrul bertanya kepada dokter.

Rahma, dokter yang menangani pasien yang diduga menderita demam berdarah, mengaku kondisi pasien sudah semakin membaik.

"Kondisinya sudah semakin membaik. Pelayanannya juga dilakukan semaksimal mungkin," kata dokter tersebut.

Selain mengunjungi sejumlah pasien, Syahrul juga menanyakan soal kondisi pelayanan dan kekurangan yang ada di RS Nene Mallomo. (Rud)

Berita Rekomendasi
Sumber: Tribun Timur
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas