Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Rhoma Irama Buka Kampanye Akbar Sayang di Bone

Pelaksanaan kampanye terakhir pasangan calon Syahrul Yasin Limpo-Agus Arifin Numang di zona dua Kabupaten

Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Rhoma Irama Buka Kampanye Akbar Sayang di Bone
Tribun Timur/Rudhy
Rhoma Irama dan Soneta Group membuka kampanye akbar pasangan Sayang di Bonse, Kamis (17/1/2013) 

Laporan Wartawan Tribun Timur,Rudhy

TRIBUNNEWS.COM, BONE -- Pelaksanaan kampanye terakhir pasangan calon Syahrul Yasin Limpo-Agus Arifin Nu'mang di zona dua Kabupaten Bone sangat meriah. Pasalnya, dalam kampanye monologis terakhir pasangan incumbent di Kabupaten Bone, dibuka langsung oleh Si Raja Dangdut Rhoma Irama bersama Soneta Group.

Kampanye monologis Sayang yang dipusatkan di Stadion Lapatau, Bone Rhoma Irama beserta Soneta langsung menguncangkan dan meramaikan kampanye usungan partai Golkar.

Dalam penampilan si raja dangdut. Rhoma membawakan kurang lebih 10 lagu termasuk lagu-lagu hit andalannya pada masa 80-an seperti, judi, "Bercerai-berai" dan 200 juta penduduk jiwa indonesia serta adu domba dan "Syaibah".

Dalam bait lagu yang dibawakan Rhoma seringkali mengubahkan dan menambahkan kata pilih nomor dua. "Coblos nomor dua," kata Rhoma.

Rhoma yang digadang-gadang masuk dalam bursa calon presiden, mengatakan kedatangan Rhoma dan Soneta group di Bone untuk memberikan dukungan kepada Syahrul-Agus agar terpilih menjadi gubernur untuk periode kedua. "Kita datang untuk memberikan dukungan kepada nomor dua," kata Rhoma.

Baca juga:

Berita Rekomendasi

Pemilihan Gubernur Sulsel

Sumber: Tribun Timur
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas