Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

PDI P Tak Percaya Survei Pilkada Jabar

PDI Perjuangan yakin menang di Pilkada Jawa Barat dengan mengusung Rieke Dyah Pitaloka-Teten Masduki.

Penulis: Ferdinand Waskita
Editor: Gusti Sawabi
zoom-in PDI P Tak Percaya Survei Pilkada Jabar
TRIBUN/DANY PERMANA
Ketua DPD Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Jawa Barat TB Hasanuddin, calon Gubernur Jabar Rieke Dyah Pitaloka, dan calon Wakil Gubernur Jabar Teten Masduki (ki-ka), saat memberikan keterangan pada wartawan dalam acara kosolidasi pemenangan pasangan Rieke-Teten, di Kantor DPP PDIP Jakarta, Senin (4/2/2013). Pasangan Rieke-Teten yang diusung PDIP akan bertarung dalam Pilkada Jabar pada 24 Februari mendatang. TRIBUNNEWS/DANY PERMANA 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ferdinand Waskita

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PDI Perjuangan yakin menang di Pilkada Jawa Barat dengan mengusung Rieke Dyah Pitaloka-Teten Masduki. Ketua DPD PDI P Jawa Barat TB Hasanuddin mengaku tidak percaya dengan berbagai hasil survei yang ada.

"Jangan melihat hasil survei, karena survei-survei di Jakarta terbukti tidak berpengaruh. Saya punya pengalaman hasil survei itu teryata berbeda dengan kenyataan," kata Hasanuddin di Gedung DPR, Jakarta, Kamis (14/2/2013)

Wakil Ketua Komisi I itu mengatakan bahwa mesin partai sudah berjalan baik untuk memenangkan Pilkada Jabar. Selain itu, didukung pula dengan relawan. "Kemudian elektabilitas dari publik saat pasangan datang sangat responsif. Kita berharap kita sukses," katanya.

Hasanuddin juga mengaku tidak menargetkan berapa angka kemenangan Rieke-Teten yang akan dicapai. Terpenting, katanya, pasangan tersebut dapat menang. "Yang penting menang, mau satu atau dua atau tiga putaran itu berapa saja," imbuhnya.

Selain Rieke-Teten, pasangan lain yang bertarung dalam pilkada Jabar yakni Ahmad Heryawan-Deddy Mizwar, Dede Yusuf-Lex Laksamana, Irianto MS Saipiudin (Yance)-Tatang Farhanul Hakim dan Dikdik Mulyana Arief Mansur-Cecep NS Toyib.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas