Bocah Hanyut Ditemukan Tak Bernyawa di Pantai Trisik
Abdulah, bocah berusia lima tahun warga Karang RT 03 RW 03 Tuksono, Sentolo, Kulonprogo yang hanyut di Sungai Progo sejak Jumat (22/3/2013)
Editor: Dewi Agustina
Laporan Wartawan Tribun Jogja, Yudha Kristiawan
TRIBUNNEWS.COM, BANTUL - Abdulah, bocah berusia lima tahun warga Karang RT 03 RW 03 Tuksono, Sentolo, Kulonprogo yang hanyut di Sungai Progo sejak Jumat (22/3/2013), akhirnya ditemukan nelayan di Pantai Trisik, Kulonprogo sekitar pukul 10.30 WIB, Senin (22/3/2013).
Dari informasi yang dihimpun Tribun Jogja (Tribunnews.com Network), Abdullah ditemukan sudah dalam keadaan meninggal dunia. Pencarian korban sendiri sudah dilakukan selama tiga hari oleh Tim SAR.
"Korban selanjutnya dibawa ke rumah duka dan segera dikebumikan," ujar Humas Basarnas DIY, Rahmawati melalui BlackBerry Messenger, Senin (25/3/2013).
Berita Rekomendasi
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.