Keluarga Xenia Bisa Main Bola Bareng Pemain City
Keluarga pemilik Daihatsu Xenia di seluruh Indonesia memiliki kesempatan bermain sepak bola dengan pemain
Editor: Dewi Agustina
Laporan Wartawan Tribun Jabar, Kander Turnip
TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Keluarga pemilik Daihatsu Xenia di seluruh Indonesia memiliki kesempatan bermain sepak bola dengan pemain Manchester City di Jakarta, akhir Juni 2013 mendatang. Tiga pemain City itu akan datang ke Jakarta untuk bermain sepak bola dan memberikan coaching clinic.
"Mulai Xenia seri R Sporty ini kita bekerjasama dengan Manchester City. Kedua pihak melihat bahwa pasar Xenia dan fans City sangat besar di Indonesia. Dan kita juga bisa gunakan brand Xenia Manchester City," ujar Rio Sanggau, Domestic Marketing Division Head PT Astra International Tbk-Daihatsu saat memberi sambutan dalam acara test drive dengan 28 wartawan, di Astra Biz Centre Jl Soekarno Hatta No 538 Bandung, Sabtu (18/5/2013).
Rio menyebutkan, keluarga pemilik Xenia (terdiri dari ayah, ibu, dan anak-anak) bisa mendaftar ke dealer Daihatsu untuk diseleksi dengan menendang bola ke bagasi Xenia.
Keluarga yang bisa menendang bola hingga gol tiga kali ke bagasi mobil Xenia akan diikutsertakan dalam pertandingan kekeluargaan dengan City di Jakarta.
"Tiga pemain City akan datang ke Jakarta. Mereka akan ikut bermain bola bersama keluarga Xenia dari berbagai daerah di Indonesia. Keluarga Xenia yang bisa menggolkan tim yang diperkuat pemain City akan mendapat hadiah mobil Xenia. Sangat menantang kan," ujar Rio.
Rio mengatakan, dalam waktu dekat City akan mengakuisisi salah satu sepak bola di Indonesia. Tanpa menyebutkan nama tim, Rio mengatakan, tim tersebut selanjutnya akan diberi nama belakang City. Selain itu, City juga mendirikan sekolah sepak bola di Indonesia untuk menampung talenta-talenta pesepakbola dari Indonesia. (nip)