Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kapolres Perintahkan Selidiki Robohnya Atap Masjid DPKAD

Kapolres Cianjur mengintruksikan jajarannya untuk melakukan pemeriksaan terkait dengan robohnya atap amsjid

Editor: Budi Prasetyo

Laporan Wartawan Tribun Jabar, Teuku M Guci Syaifudin

TRIBUNNEWS.COM CIANJUR, - Kapolres Cianjur, AKBP Dedy Kusuma Bakti, telah mengintruksikan jajarannya untuk melakukan pemeriksaan terkait dengan robohnya atap masjid di Dinas Pengelolaan Keuangan Aset Daerah (DPKAD) Kabupaten Cianjur.

"Saya sudah minta Kapolsek di wilayah tersebut untuk memeriksanya," kata Dedy ketika dihubungi melalui ponselnya beberapa saat lalu.

Sementara itu, Kapolsek Ciajur Kompol Badri, telah memerintahkan Kanit Reskrim untuk mendatangi tempat kejadian perkara (TKP).

"Saya sudah perintahkan anggota saya untuk turun ke lapangan untuk melakukan pemeriksaan robohnya masjid itu," kata Badri ketika dihubungi melalui ponsel beberapa saat lalu.

Seperti diketahui, atap masjid yang baru selesai dibangun sekitar tiga bulan yang lalu itu roboh ke lantai dasar masjid. Berdasarkan penuturan seorang petugas kebersihan di DPKAD, Endang (61), kejadian tersebut terjadi Senin (22/7/2013) sekitar pukul 04.00. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian.

BERITA TERKAIT

"Waktu itu satpam yang mau salat subuh terkejut melihat atap sudah dalam keadaan roboh," kata Endang menjawab pertanyaan Tribun beberapa saat lalu.

Endang menggambarkan, rangka besi yang menjadi penopang bangunan bernilai sekitar Rp 85 juta dalam tahap pertama pembangunanya itu ambruk ke bawah. Rangka-rangka tersebut penyok menjulur ke bawah. Itu mengapa genteng-genteng tersebut memenuhi lantai dasara masjid yang belum diberi nama tersebut.

"Rangka-rangka yang lama sudah dibersihkan dan diberesin. Katanya mau diperbaiki. Kemarin soren juga sudah datang rangka yang baru," kata Endang.

Berdasarkan pantauan Tribun, masjid tersebut menyisakan dinding-dinding masjid. Sebagian kaca-kaca pun terlihat pecah-pecah diduga akibat terbentur runtuhan genteng. Lantai dasar masjid yang berjumlah enam saf itu dipenuhi reruntuhan genteng dan pondasi atap. (cis)

Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas