Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pasangan DIA Dapat Ucapan Selamat dari Ketua Umum PBB

Ketua Umum DPP Partai Bulan Bintang (PBB), Malam Sabat Kaban memberikan ucapan selamat pasangan Wali Kota

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Pasangan DIA Dapat Ucapan Selamat dari Ketua Umum PBB
Dok Tribun Timur
Danny Pomanto-Deng Ical (DIA) 

Laporan Wartawan Tribun Timur, Edi Sumardi

TRIBUNNEWS.COM, MAKASSAR - Ketua Umum DPP Partai Bulan Bintang (PBB), Malam Sabat Kaban memberikan ucapan selamat pasangan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar terpilih versi hitung cepat, Mohammad Ramdhan Pomanto dan Syamsu Rizal (DIA). Ucapan selamat disampaikan melalui sambungan telepon dari Jakarta. PBB merupakan partai pengusung DIA.

"Walaupun masih quick count, saya beserta segenap jajaran pimpinan PBB mengucapkan selamat kepada pasangan ini. Inilah kebangkitan anak muda di Makassar," ucapnya seperti dalam siaran pers DIA, Kamis (19/9/2013).

Dia berpesan agar seluruh kontestan abisa menunjukkan sikap negarawan. Bahwa proses politik yang terjadi merupakan cerminan keinginan rakyat yang harus dijunjung.

Seluruh proses pemilihan diharap dapat berjalan damai. Yang kalah tetap ada tempat untuk mengabdi kepada masyarakat. Demikian pula, pemenangnya jangan lupa akan janji yang telah terucap. Harus direalisasikan.

"Ya, Alhamdulillah kalau satu putaran. Namun, sekali lagi saya ucapkan selamat," kata Kaban.

Sebelum mantan Menteri Kehutanan itu menyampaikan ucapan selamat, mantan Wakil Presiden RI Muhammad Jusuf Kalla dan Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono terlebih dahulu menyelamati.

Berita Rekomendasi

Hasil hitung cepat Celebes Research Center menyebut DIA unggul 31,31 persen. Saiful Mujani Research and Consulting menyebut DIA 30,98 persen. PT Lingkaran Survei Indonesia menyebut DIA unggul dengan perolehan suara 30,62 persen.

Sumber: Tribun Timur
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas