Stasiun Ambarawa Gelar Ulang Tahun ke 140
PT Kereta Api Indonesia (PT KAI) Daop IV Semarang menggelar peringatan ulang tahun ke 140 tahun Stasiun Ambarawa,
Editor: Budi Prasetyo
Laporan Wartawan Tribun Jateng, Galih Permadi
TRIBUNNEWS.COM, AMBARAWA - PT Kereta Api Indonesia (PT KAI) Daop IV Semarang menggelar peringatan ulang tahun ke 140 tahun Stasiun Ambarawa, (Minggu/29/9/2013).
Acara dimulai dengan napak tilas menggunakan kereta api uap dari Stasiun Tuntang ke Stasiun Ambarawa.
Napak tilas diikuti sejumlah pejabat Pemerintahan Provinsi Jawa Tengah dan Pemkab Semarang serta sejumlah media dengan menggunakan pakaian tempo dulu zaman penjajahan.
Pembukaan acara digelar di stasiun Ambarawa dengan menggelar pentas seni Kuda Lumping dan fashion show batik yang diperagakan oleh model dari Bayu Ramli.
Selain itu juga diadakan beberapa gelaran lomba yakni fotografi, menggambar dan melukis, dan kuda lumping. Ribuan warga Ambarawa dan sekitar tampak antusias melihat gelaran acara ulang tahun Stasiun Ambarawa.
Nabila (10) mengatakan dirinya senang bisa naik kereta uap dari Stasiun Tuntang ke Stasiun Ambarawa. "Senang bisa naik. Aku baru pertama kali. Ternyata kereta uap jalannya pelan dibanding kereta biasanya (kereta diesel)," ujar siswi kelas IV tersebut.