Kolonel Inf M Affandi Jadi Kapendam III/ Siliwangi
Kapendam lama digantikan Kapendam baru, Kolonel Inf Muhammad Affandi.
Editor: Budi Prasetyo
TRIBUNNEWS.COM BANDUNG, - Pergantian jabatan dilakukan di lingkungan Penerangan Kodam (Pendam) III/Siliwangi. Pergantian jabatan ini terjadi di tingkat Kepala penerangan Kodam dimana Kapendam lama Kolonel Arm Benny Effendi mengakhiri masa jabatannya dan digantikan Kapendam baru, Kolonel Inf Muhammad Affandi.
Pergantian jabatan secara resmi tersebut dilaksanakan di Aula Pendam III/Siliwangi, Jumat (11/10) siang ini melalui acara pisah sambut.
Dalam perpisahannya, Benny Effendi menghaturkan banyak terima kasih kepada seluruh anggota Pendam yang telah mendukung kinerja Pendam III/Siliwangi selama dia bekerja mengepalai bagiannya.
"Ucapan terima kasih juga saya sampaikan kepada rekan-rekan wartawan yang sudah mendukung dan bekerjasama dengan saya selama ini," kata Benny.
Sementara dalam kata sambutannya, Kapendam baru M Affandi mengatakan bahwa banyak presatasi yang sudah ditorehkan Kapendam lama.
"Mempertahankan prestasi itu lebih sulit. Namun saya akan berusaha meningkatkannya," kata Affandi.
Benny Effendi selanjutnya akan bertugas sebagai Komandan Korem 062 Sunan Sunung Djati, Cirebon. (*)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.