Waspada Buaya Raksasa Intai Warga di Sungai Sinanggul Jepara
Warga sekitar sungai Sinanggul, Kecamatan Mlonggo, Kabupaten Jepara, hendaknya waspada.
Laporan Tribun Jateng, M Zainal Arifin
TRIBUNJATENG.COM, JEPARA - Warga sekitar sungai Sinanggul, Kecamatan Mlonggo, Kabupaten Jepara, hendaknya waspada.
Pasalnya, sungai itu diyakini masih menjadi sarang buaya berukuran raksasa meski warga sebelumnya berhasil menangkap seekor buaya.
Demikian diungkapkan Kasi Konservasi Wilayah I Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Jawa Tengah, Johan Setiawan menanggapi ditemukannya buaya di sungai Desa Sinanggul, Kecamatan Mlonggo, Jepara, Selasa (5/11/2013).
Menurutnya, habitat buaya berada di muara air sungai tawar. "Jadi diperkirakan masih ada buaya lainnya yang berada di sungai tersebut," kata Johan.
Ia mengatakan, buaya yang ditangkap warga masih muda sekitar umur dua tahun dengan panjang 1,6 meter. dan ukuran badan buaya pun masih kecil.
"Sehingga, di bagian sungai yang memiliki kedalaman yang cukup kemungkinan masih ada yang lainnya atau bahkan induknya," jelasnya. Dia mengimbau, kalau warga kembali menemukan buaya lagi di sungai tersebut atau sekitarnya, hendaknya dibiarkan saja.
Hal itu agar buaya bisa hidup di alamnya. "Tapi kalau mengganggu, harap berkoordinasi dengan petugas untuk menangkapnya," pintanya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.