Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pesan Jusuf Kalla Saat Berkunjung ke Sinabung

Hingga saat ini, jumlah pengungsi akibat letusan Gunung Sinabung di Kabupaten Karo Sumatera Utara telah mencapai 22 ribu jiwa

Penulis: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Pesan Jusuf Kalla Saat Berkunjung ke Sinabung
TRIBUN MEDAN/DEDY SINUHAJI
Gunung Sinabung meluncurkan lava pijar saat erupsi terlihat dari Desa Suka Ndebi, Kabupaten Karo, Sumut, Minggu (5/1/2014) dini hari. Aktivitas Gunung Sinabung terus meningkat ditandai dengan munculkan lava pijar dan luncuran awan panas. (TRIBUN MEDAN/DEDY SINUHAJI) 

TRIBUNNEWS.COM - Hingga saat ini, jumlah pengungsi akibat letusan Gunung Sinabung di Kabupaten Karo Sumatera Utara telah mencapai 22 ribu jiwa. Hal tersebut diungkapkan oleh Jusuf Kalla selaku Ketua Umum PMI dalam kunjungannya ke daerah bencana, Selasa (7/1/2013).

Dalam kunjungannya ini, dari rilis yang diterima Tribunnews.com, Rabu (8/1/2014), JK menyatakan untuk kali ini dibutuhkan banyak bantuan, khususnya dari rumah sakit - rumah sakit yang bisa menangani luka bakar.

Selain itu, JK menyampaikan rasa terima kasihnya pada seluruh relawan yang telah bekerja keras selama dua bulan terakhir. Menurutnya, tak ada yang mengharap bencana, tetapi kita harus selalu siap menghadapi.

"Terima kasih banyak kepada seluruh relawan PMI Pusat yang sudah 2 bulan bekerja keras. Tentu kita tidak mengharapkan bencana tapi kita selalu siap hadapi," ujar JK.

JK berpesan, kegiatan relawan ada semulia-mulianya pekerjaan. Sebab, menurutnya, dalam menolong jiwa manusia tidak ada batas administrasi. Bahkan juga tak berbatas geografi.

"Siapa yang mampu itulah yang menolong. Bahkan kita sampai ke luar negeri seperti di Filipina (baru-baru ini)," pesan Wakil Presiden RI 2004-2009 ini.

JK mengatakan bahwa di Sinabung memang tidak ada korban tewas. Tetapi mengungsi berbulan bulan juga adalah masalah. Warga sekitar Sinabung, menurut JK, ternasuk siap menghadapi bencana ini.

Berita Rekomendasi

Karena itu, jatuhkan korban bisa dihindarkan. Menurutnya, warga di sana, dibanding warga dari gunung berapi lainnya, sudah memiliki kesigapan untuk menghindari hal-hal buruk yang tak diinginkan.

"Kultur kesigapan warga (sekitar) Sinabung itulah yang membedakannya dari (gunung) Merapi," katanya.

Dalam upayanya terus memberikan bantuan pada pengungsi Sinabung, sesuai arahan JK, PMI terus menjaga kesiapan penanganan medis siapkan rumah sakit lapangan.

JK berpesan, siapapun bisa membantu meringankan beban korban bencana ini. Khusus pada relawan-relawan, JK ingin mereka terus bersemangat sambil menularkan semangat itu pada pengungsi.

"Bantulah para korban dengan semangat sukarela. Hiburlah para korban dengan semangat. Terimakasih kepada semua relawan yang bertugas, juga kepada PMI sekitar Medan seperti PMI Aceh dan PMI Sumut dan dari wilayah lainnya," ujar Kalla.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas