Dua Hari Sebelum Ditangkap, Dhoni Sempat Pergi Mencari Cumi-Cumi
Terduga teroris Isnaini Ramdhoni, sempat pulang ke rumah ibuny
Editor: Budi Prasetyo
TRIBUNNEWS.COM , PASURUAN - Dua hari sebelum penangkapannya, terduga teroris Isnaini Ramdhoni, sempat pulang ke rumah ibunya, yang berada di Gang Kemiri 51 RT 001/ 015 Kebonsari Kulon, Kecamatan Kanigaran Kota Probolinggo.
Diberitakan sebelumnya, Tim Detasemen Khusus 88 Antiteror Polri menangkap dua terduga teroris Isnaini Ramdhoni (30) dan Abdul Majid (35) di Surabaya, Jawa Timur, Senin (20/1/2014) malam.
"Dua hari lalu, dia sempat pulang kerumah. Habis pulang dari mencari cumi-cumi," kata Diah, seorang tetangga yang tinggal di depan rumah ibunya, saat ditemui, Selasa (21/1/2014) siang.
Ia mengatakan, sejak menikah Dhoni tidak tinggal bersama ibunya lagi. Rumahnya, hanya ditempati oleh ibunya, dan istri kakaknya Aris, serta tiga anak kakaknya. Sementara ayahnya, sudah sekitar setahun lalu meninggal karena sakit.
Diah mengatakan, sesekali Dhoni datang ke rumah ibunya, sepulang dari mencari cumi-cumi.
"Biasanya malam hari pulangnya, setelah mencari cumi-cumi di pelabuhan," ucapnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.