Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Prambanan Bagai Kota Mati Setelah Dilanda Hujan Abu Vulkanik

Kawasan bisnis di Kecamatan Prambanan yang biasanya ramai, justru tampak seperti kota mati pada Jumat (14/2/2014).

zoom-in Prambanan Bagai Kota Mati Setelah Dilanda Hujan Abu Vulkanik
Tribun Jogja/Junianto Setyadi
Suasana kawasan bisnis wilayah Prambanan sepi akibat hujan abu vulkanik Jumat (14/2/2014) 

Laporan Wartawan Tribun Jogja Junianto Setyadi

TRIBUNNEWS.COM, PRAMBANAN - Kawasan bisnis di Kecamatan Prambanan, Kabupaten Sleman, Yogyakarta, yang biasanya ramai justru tampak seperti kota mati pada Jumat (14/2/2014).

Pantauan Tribun di kawasan bisnis Prambanan, persisnya di sepanjang jalan Solo-Yogyakarta yang biasanya ramai, mendadak seperti kota mati akibat dilanda hujan abu erupsi Gunung Kelud.

Seluruh kios dagangan di Pasar Prambanan tutup. Tak tampak aktivitas masyarakat, baik aktivitas jual-beli maupun kegiatan sehari-hari.

Jalanan pun lengang, demikian pula kompleks pertokoan maupun pasar. Wilayah itu benar-benar tak menunjukkan aktivitas kehidupan, lantaran debu tebal juga menutup seluruh ruas jalan.

Para pengemudi kendaraan bermotor, termasuk bus Mira yang dinaiki jurnalis Tribun Jogja, harus berhati-hati agar tak menabrak kendaraan lain di depannya.

Berita Rekomendasi
Sumber: Tribun Jogja
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas