Jenazah Ibu dan Anak Bunuh Diri Tiba di Pekalongan
Dua jenazah ibu dan anaknya yang sama-sama tewas tenggak racun di tempat yang berbeda, tiba di Pekalongan.
Laporan Wartawan Tribun Jateng Hermawan Endra Wijonarko
TRIBUNNEWS.COM, PEKALONGAN - Dua jenazah ibu dan anaknya yang sama-sama tewas tenggak racun di tempat yang berbeda, Anita (58) dan Rudito alias Roy (39), telah tiba di kampung halamannya, Pekalongan.
Kedua jenazah itu, disemayamkan di gedung penitipan jenazah Yayasan Gotong Royong, Jalan Salak No 16-18, Pekalongan, Jumat, (28/2/2014).
Mereka, merupakan dua korban yang diduga bunuh diri pada Jumat (28/2/2014) pukul 02.00 WIB di Hotel Langen, Cirebon.
Kekinian, kedua jenazah itu sedang dimandikan oleh petugas penitipan jenazah.
Sementara itu, dua korban lainnya yang masih satu keluarga yakni Lina (41) dan anaknya Dani (11), sejak pukul 10.00 WIB hingga kekinian masih diautopsi petugas kepolisian di RSUD Kraton.
Sebelumnya, Kasatreskrim Polres Pekalongan Kota Ajun Komisaris Bambang Purnomo, menyatakan, berdasarkan hasil olah tempat kejadian perkara (TKP), ditemukan botol berisi obat serangga di lokasi kejadian.
Korban diduga tewas setelah meminum racun serangga. "Untuk jenis racun dan lain sebagainya kami menunggu hasil otopsi yang saat ini sedang dilakukan," katanya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.