Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Akhirnya Pesawat Rombongan SBY Mendarat di Lanud Roesmin Nurjadin

Pesawat Garuda Indonesia yang membawa Presiden SBY beserta rombongan tiba di landasan TNI AU Roesmin Nurjadin Pekanbaru.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Akhirnya Pesawat Rombongan SBY Mendarat di Lanud Roesmin Nurjadin
Tribun Timur/SANOVRA JR
Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) bersama Ibu Ani Yudhoyono 

Laporan Wartawan Tribun Pekanbaru, M Iqbal

TRIBUNNEWS.COM, PEKANBARU -  Pesawat Garuda Indonesia yang membawa Presiden SBY beserta rombongan tiba di landasan TNI AU Roesmin Nurjadin Pekanbaru, Sabtu (15/3/2014) sore. Sebelumnya dikabarkan pesawat yang membawa presiden mendarat di Bandara Hang Nadim, Batam.

Pasalnya kabut asap baik di Bandara SSK II Pekanbaru tidak memungkinkan untuk melakukan pendaratan. Begitu juga dengan Bandara Internasional Minangkabau di Padang. Dari Batam rombongan presiden lalu bertolak ke Pekanbaru setelah jarak pandang dinilai layak untuk pendaratan yakni di atas 1.000 km.

Di lokasi ini Panglima TNI Jenderal Moeldoko sudah tiba yang datang menggunakan Boeing 737 milik TNI AU sekitar pukul 11.15 WIB. Selain itu di Lanud juga tampak Kapolri Jendral Pol Sutarman, Kepala BNPB Syamsul Maarif serta Gubri dan Ketua DPRD Riau sudah sedia menunggu. (ibl)

BERITA TERKAIT
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas