Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Indonesia Mencari Bakat (IMB) Sambangi Surabaya

Respon pemirsa Indonesia yang kagum akan bakat unik dan menarik, menjadikan program IMB selalu menjadi trending topic

zoom-in Indonesia Mencari Bakat  (IMB) Sambangi Surabaya
/Warta Kota/M10
SANDRINA JUARA IMB 3 KALAHKAN VINA CANDRAWATI - Sandrina akhirnya memenangkan kontes Indonesia Mencari Bakat (IMB) 3 pada pengumuman grandfinal Minggu (12/5/2013). Sandrina mengalahkan Vina Candrawati dan berhak hadiah uang Rp 150 juta dan satu unit mobil serta ditambah Rp 50 juta karena terpilih menjadi anak berprestasi Susu Zee. Sementara Vina Candrawati mendapatkan hadiah uang tunai Rp 150 juta. (Warta Kota/M10) 

TRIBUNNEWS.COM,SURABAYA- Ajang pencarian bakat terhebat persembahan TRANS TV kembali digelar...
Siapkan aksimu terbaikmu, tunjukan kepada dunia...

Untuk memberikan hiburan dan tayangan alternatif bagi pemirsa televisi di Indonesia, tahun 2014 ini, TRANS TV akan kembali menghadirkan program INDONESIA MENCARI BAKAT 2014 yang akan memasuki tahun ke 4.

Program Indonesia Mencari Bakat yang di produksi secara in-house production oleh crew-crew muda TRANS TV bertujuan untuk membangkitkan kembali semangat optimis dan bangga terhadap talenta anak bangsa yang ditunjukkan melalui aksi panggung yang memukau di setiap minggunya.

Respon pemirsa Indonesia yang kagum akan bakat unik dan menarik, menjadikan program IMB selalu menjadi trending topic di setiap jam tayangnya.

Melalui rilis yang dikirim ke Tribunnews, Indonesia Mencari Bakat 2014 yang akan dipandu oleh Omesh ini pun akan menghadirkan juri yang akan langsung mengunjungi 6 kota audisi yaitu Soimah, Addie MS, Deddy Corbuzier, dan Titi Rajo Bintang.

Program yang akan tayang pada bulan Agustus ini diharapkan bisa menghadirkan bakat-bakat baru yang lebih unik dan berbeda.

TRANS TV memberikan kesempatan bagi bakat-bakat di Indonesia untuk mengikuti Audisi Indonesia Mencari Bakat di 6 Kota Besar Indonesia yaitu Yogyakarta 12 – 13 April 2014, Surabaya 19 – 20 April 2014, Medan 26 – 27 April 2014, Bandung 3 - 4 Mei 2014, Denpasar 10 – 11 Mei 2014, dan Jakarta 17 – 18 Mei 2014. Selain di 6 kota, TRANS TV juga memberikan kesempatan yang sama bagi Warga Negara Indonesia dimanapun berada untuk mengikuti audisi online melalui situs www.mytrans.com/myvideo/competition/imb.

Berita Rekomendasi

Audisi di kota Surabaya akan diselenggarakan pada hari Sabtu dan Minggu, 19 – 20 April 2014 mulai pkl. 10.00 WIB bertempat di Hotel Mercure Grand Mirama Surabaya, Jalan Raya Darmo, No 68 - 78 Surabaya.

Pendaftaran Indonesia Mencari Bakat 2014 dilakukan secara online melalui situs http://www.mytrans.com/myvideo/competition/imb/kota.

Selain itu, formulir pendaftaran juga bisa didapatkan di radio berikut ini:

•Istara Radio    Jln. Panglima Sudirman No 72, Surabaya
•EBS         Jln. Embong Sawo No. 12, Surabaya
•M Radio    Jln. Wonokitri Besar No 59, Surabaya

Audisi Indonesia Mencari Bakat dapat diikuti oleh pria atau wanita, grup atau solo, yang memiliki talenta di bidang vokal, tari, musik dan bakat lainnya.

Pastikan bakat-bakat unik dan berbeda yang dimiliki mewujudkan impian Anda.

Raih milyaran rupiah dan kontrak eksklusif TRANS Corp. Untuk informasi lebih lanjut follow juga twitter IMB 2014 di @TRANS_IMB. Jadilah saksi lahirnya bakat pilihan Indonesia.
 

Sumber: Surya
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas