Jumlah Pemilih Sementara Pilpres di Minahasa Selatan 167.440 Pemilih
Jumlah pleno rekap DPS HP di Minsel tercatat ada 177 desa dan kelurahan, serta 490 TPS, dengan jumlah DPS HP 167.440 orang.
Editor: Sugiyarto
TRIBUNNEWS.COM, AMURANG - Komisi Pemilihan Umum Minahasa Selatan (KPU Minsel) untuk pertama kalinya melakukan pleno Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan (DPS HP) untuk Pemilihan Presiden (Pilpres) 9 Juli tahun 2014.
"DPS HP kami sudah kami plenokan beberapa waktu lalu dan data tersebut baru besifat sementara, dan masih bisa berubah lagi, karena masih akan dilakukan perbaikan lagi, sebab yang digunakan sebagai DPS HP ini, merupakan data pemilih yang digunakan saat Pileg baru-baru ini," kata Fanley Pangemanan, Ketua KPU Minsel, Minggu (18/5).
Dia menambahkan, masih terbuka kemungkinan adanya penambahan atau bahkan pengurangan jumlah daftar pemilih, semisal ada yang meninggal dunia, atau sudah pindah tempat, otomatis tidak akan ada lagi dalam daftar pemilih.
"Juga semisal ada pemilih yang tidak sempat terdaftar, ada yang belum cukup umur saat pemilihan lalu atau pindah lokasi, atau faktor lainnya, selama belum DPT tetap masih bisa berubah jumlahnya," jelasnya.
Menurutnya, setelah pleno tersebut, akan dilakukan evaluasi, sekitar sebulan untuk memperbaiki lagi apa yang masih kurang, termasuk data pemilih terbaru yang belum dimasukkan.
"Supaya pada Pilpres nanti, data pemilih yang digunakan sudah benar-benar valid, dan semua wajib pilih bisa terakomodir, dan memberikan suara mereka," jelasnya.
Untuk melakukan evaluasi data, KPU akan melibatkan semua PPK dan PPS, supaya benar perubahannya nanti, datanya benar-benar detail. Jumlah pleno rekap DPS HP di Minsel tercatat ada 177 desa dan kelurahan, serta 490 TPS, dengan jumlah DPS HP 167.440 orang.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.