Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Aliansi Warga Kelud Demo Menuntut Dibentuk BPBD

"Bupati sebagai kepala daerah yang bertanggung jawab terhadap nasib rakyatnya," tandas orator.

zoom-in Aliansi Warga Kelud Demo Menuntut Dibentuk BPBD
surya/Didik Mashudi
Ribuan massa Aliansi Warga Kelud unjuk rasa menuntut segera dibentuk Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) di Kantor Pemkab Kediri, Selasa (10/6/2014). 

TRIBUNNEWS.COM,KEDIRI - Ribuan massa Aliansi Warga Kelud (AWK) unjuk rasa mendesak Pemkab Kediri segera membentuk Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD).

Massa yang menjadi korban erupsi Gunung Kelud itu menilai Pemkab Kediri lamban membentuk BPBD, Selasa (10/6/2014).

Warga korban erupsi Gunung Kelud itu meminta ditemui langsung Bupati Kediri dr Haryanti Sutrisno.

"Bupati sebagai kepala daerah yang bertanggung jawab terhadap nasib rakyatnya," tandas orator.

Massa akan menolak ditemui pejabat selain Bupati Kediri dr Haryanti Sutrisno.

"Kami hanya minta ditemui bupati karena pejabat yang menentukan kebijakan," tegasnya.

Hanya saja meski massa sudah berorasi satu jam lebih belum ada tanda-tanda bupati mau menemui massa.

"Kami minta BPBD segera dibentuk supaya mudah dalam mengelola dana bantuan bencana di Kabupaten Kediri," tegas Azis Qoharudin, Ketua AWK.

Sumber: Surya
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas