Data 8 Korban Tewas Kecelakaan Maut di Tanjakan Emen Ciater
Jumlah korban tewas akibat kecelakaan maut di Tanjakan Emen, Ciater, Subang mencapai delapan orang
Penulis: Yulis Sulistyawan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Jumlah korban tewas akibat kecelakaan maut di Tanjakan Emen, Ciater, Subang mencapai delapan orang. Tujuh diantaranya berasal dari rombongan siswa SMA Al Huda Cengkareng, Jakarata Barat dan satu orang sopir.
"Delapan tewas, satu diantaranya driver (sopir)," ujar Kapolres Subang AKBP Chiko Ardiwiatto kepada Tribunnews.com, Selasa (17/6/2014) malam.
Menurut AKBP Chiko, seluruh korban tewas saat ini berada di RSUD Subang. "Ada 17 korban luka," jelasnya.
Dijelaskan AKBP Chiko, kecelakaan melibatkan bus pariwisata bernomor polisi B 7592 YB dengan Toyota Kijang bernomor polisi T 1118 TK di turunan Emen. Bus nahas tersebut diduga karena rem bus yang blong sehingga terbalik.
Berikut data-data korban tewas akibat kecelakaan maut di Ciater:
1. Abdul Rahman
2. Angga Praditya Ahmad Rizki
3. Riska Albiani
4. Silvi Oktaviani
5. Destiana
6. Febry Fitriani
7. Ajeng Narulita
8. Dasril (sopir)