Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Foto SBY di Gedung Grahadi Surabaya Langsung Diturunkan

Setelah menurunkan foto SBY, petugas lantas menurunkan foto Wakil Presiden ke-6 Boediono, yang ada di sisi kanan ruang utama Gedung Grahadi.

zoom-in Foto SBY di Gedung Grahadi Surabaya Langsung Diturunkan
surya/mujib anwar
Pegawai rumah tangga Pemprov Jatim sedang menurunkan foto Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono, dari ruang utama Gedung Negara Grahadi, Senin (20/10/2014) siang. 

TRIBUNNEWS.COM,SURABAYA - Pegawai rumah tangga Pemprov Jatim menurunkan foto Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dari ruang utama Gedung Negara Grahadi, Senin (20/10/2014) siang.

Penurunan foto dilakukan sekitar pukul 13.30 WIB, beberapa jam setelah Joko Widodo-Jusuf Kalla (Jokowi-JK) resmi dilantik sebagai Presiden dan Wakil Presiden periode 2014-2019, oleh Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR).

Setelah menurunkan foto SBY, petugas lantas menurunkan foto Wakil Presiden ke-6 Boediono, yang ada di sisi kanan ruang utama Gedung Grahadi.

Foto yang diturunkan berukuran masing-masing berukuran 1 x 1,5 meter.

Foto tersebut sudah menghiasi Gedung Negara Grahadi atau istana Gubernur Jatim yang terletak di Jalan Gubernur Suryo, Surabaya, selama lima tahun terakhir.

Selain di Grahadi, seluruh SKPD di lingkungan Pemprov Jatim juga menurunkan foto SBY-Boediono, untuk selanjutnya diganti dengan foto Presiden dan Wakil Presiden ke-7, Jokowi-JK.

Berita Rekomendasi
Sumber: Surya
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas