Penyerahan Jenazah Mayang Tunggu Perwakilan Kemenlu
Keluarga Febri Adriansyah alis Mayang Prasetyo masih menunggu kedatangan Kementerian Luar Negeri sebelum membawa jenazah ke rumah duka.
Editor: Dewi Agustina
Laporan Wartawan Tribun Lampung, Tri Purna Jaya
TRIBUNNEWS.COM, BANDAR LAMPUNG - Keluarga Febri Adriansyah alis Mayang Prasetyo masih menunggu kedatangan Kementerian Luar Negeri sebelum membawa jenazah ke rumah duka, Sabtu (1/11/2014).
Rencananya, jenazah akan diserahkan secara resmi oleh Kementerian Luar Negeri kepada perwakilan Pemprov Lampung, baru kemudian diserahkan kepada keluarga.
Jenazah Mayang tiba di Bandara Radin Intan II sekitar pukul 07.30 dari Bandara Soekarno-Hatta menggunakan penerbangan pertama Garuda 070.
Sementara itu karangan bunga tanda duka cita turut menyambut kedatangan jenazah Febri Adriansyah alias Mayang Prasetyo di terminal kargo Bandara Radin Intan II, Sabtu (1/11/2014).
Karangan bunga dari Direktorat Perlindungan WNI Kementerian Luar Negeri ini bertuliskan "Turut berduka cita. Semoga Almarhum Febri Adriansyah diampuni dan diterima di sisi-Nya".
Tim Advokasi pemulangan jenazah Febri dari LBH Bandar Lampung Alian Setiadi mengatakan, semua persiapan sudah selesai, termasuk untuk mensalatkan dan menguburkan.