Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Asik Main, Anak TK Kejebur Sumur Sedalam 20 Meter

Nasib nahas dialami Dayang Kirana (5). Ketika asyik bermain di belakang rumah tetangganya ia tercebur ke dalam sumur sedalam lebih kurang 20 meter.

Editor: Sugiyarto
zoom-in Asik Main, Anak TK Kejebur Sumur Sedalam 20 Meter
KOMPAS.com/Taufiqurrahman
ilustrasi 

Laporan Reporter Tribun Jogja Padhang Pranoto

TRIBUNNEWS.COM, KLATEN - Nasib nahas dialami Dayang Kirana (5). Ketika asyik bermain di belakang rumah tetangganya ia tercebur ke dalam sumur sedalam lebih kurang 20 meter.

Sontak, peristiwa ini menggegerkan warga Bulusari, Beku, Karanganom. Menurut warga setempat Farhan (55) putri dari Irma Ariyani bermain-main dengan beberapa teman di belakang rumah M Nasir.

Tanpa pengawasan, murid sebuah TK di Beku tersebut menginjak penutup sumur yang terbuat dari bambu.

"Tadinya dia bermain disekitar rumah tersebut. Pada waktu itu kondisi rumah sepi, karena sang pemilik sedang menunaikan salat. Sehingga tidak ada pengawasan," ujarnya Kamis (13/11/2014) petang.

Warga yang berusaha menyelamatkan terkendala karena kedalaman sumur. Tim SAR Klaten, beserta Kepolisian, TNI datang dan menyelamatkan anak tersebut. (*)

Berita Rekomendasi
Sumber: Tribun Jogja
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas