Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Petugas KPK Datang, Istri Fuad Amin Kaget

"Kaget. Kami kumpulkan bersama anak - anaknya dan para pembantu yang ada di dalam rumah agar tenang," ungkap Kasatreskrim AKP Andi Purnomo s

zoom-in Petugas KPK Datang, Istri Fuad Amin Kaget
surya/Ahmad Faisol
MEGAH: Rumah Fuad Amin saat dilakukan penggeledahan oleh KPK, Kamis (4/12/2014) 

TRIBUNNEWS.COM,BANGKALAN - Petugas gabungan Polres Bangkalan dan Brimob Polda Jatim melakukan pemblokiran sepanjang Jalan Letnan Mestu, kediaman RKH Fuad Amin, Kamis (4/12/2014).

Pemblokiran dilakukan lantaran sejumlah Tim Korupsi Pemberantasan Korupsi (KPK) tengah melakukan penggeledahan di rumah mewah berlantai dua itu.

Kedatangan Tim Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di kediaman Fuad Amin, Kamis (4/12/2014) membuat istrinya, Ny Masnuri Fuad kaget.

"Kaget. Kami kumpulkan bersama anak - anaknya dan para pembantu yang ada di dalam rumah agar tenang," ungkap Kasatreskrim AKP Andi Purnomo saat keluar dari rumah Fuad Amin.

Dalam penggeledahan itu, gerbang masuk rumah berlantai dua yang terbuat dari seng itu dijaga ketat polisi.

Awak media yang melakukan peliputan hanya bisa mengambil gambar dari lubang di bawah gerbang.

Di halaman rumah itu, hanya terparkir sebuh Toyota Innova berwarna silver.

Berita Rekomendasi
Sumber: Surya
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas