Masyarakat Palembang Puji Putra-putri Jokowi Cantik dan Ganteng, Ramah Pula
gaya khasnya blusukan, membuat masyarakat yang hadir seakan tak sungkan untuk bersalaman serta berdialog
Editor: Sugiyarto
TRIBUNNEWS.COM, PALEMBANG -- Kunjungan Presiden RI Jokowi Widodo yang meninjau langsung kawasan olahraga Jakabaring Sport City (JSC) Palembang, Minggu pagi (7/12) menjadi magnet tersendiri bagi warga Palembang untuk melihat dari dekat orang nomor satu di Indonesia tersebut.
Karena gaya khasnya blusukan, membuat masyarakat yang hadir seakan tak sungkan untuk bersalaman serta berdialog secara
langsung dengan penyuka musik Metalica itu.
Tidak hanya Jokowi yang menarik perhatian dari warga Palembang, kedua putranya yaitu Kaesang Pangarep dan Kahiyang Ayu yang ikut hadir menemani pun menjadi incaran masyarakat untuk diajak foto bersama dan ber-selfie ria oleh kawula muda.
Pantauan sripoku.com , Kahiyang Ayu, putri Jokowi ini, ternyata memiliki postur tubuh tinggi dan atletis. Dengan balutan kemeja putih dan celana jeans biru sebatas betis menambah serasi rambut hitamnya yang terurai panjang.
Meskipun anak presiden, Kahiyang tetap ramah dan selalu bersedia melayani kaum ibu-ibu dan gadis remaja yang ingin berfoto atau selfi dengannya.
Di dunia sosial media (Sosmed) Kahiyang Ayu dan Kaesang Pangarep tidak asing lagi. Karena keduanya sering kali menggugah foto aktivitasnya di twitter dan instagram.
Namun, dengan melihat langsung orangnya di JSC Palembang membuat kenangan manis tersendiri bagi para ibu dan remaja putri yang berkesempatan ber-selfi ria bersamanya.
Sementara Kaesang Pangarep yang tampil dengan pakaian santai kaos oblong cokelat ketat dipadu celana jeans dengan ramah
menerima ajakan selfi tersebut.
Selain eksis di dunia maya, wajah rupawan dan tubuh atletis dari pria yang sempat dikabarkan dekat dengan artis Jessica Mila itu pun menjadi daya tarik tersendiri.
"Kapan lagi bisa foto bareng sama Kaesang selama ini sering lihat di Instgaram saja, ternyata aslinya dia lebih ganteng," ujar
Ririn mahasiswi PGRI.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.