Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Diawasi Sejak Berangkat, Polda Petakan Jaringan ISIS di Jatim

"Mereka sempat dipantau. Namun, sebatas pengawasan dan tidak bisa dilakukan penindakan karena tidak ada delik materiil bahwa mereka melakukan tindak

zoom-in Diawasi Sejak Berangkat, Polda Petakan Jaringan ISIS di Jatim
SURYA/HAYU YUDHA PRABOWO
PENGAMANAN VVIP - Personel Satuan Bravo 90 Anti Teror - Paskhas TNI AU mengamankan tamu VVIP dalam simulasi anti teror di Lapangan Udara Abdulrachman Saleh Malang, Kamis (27/11/2014). Latihan gabungan ini untuk mempersiapkan pasukan menhadapi aksi terorisme terhadap pejabat negara. SURYA/HAYU YUDHA PRABOWO 

TRIBUNNEWS.COM,SURABAYA - Diantara 12 warga Jatim yang ditangkap Densus 88 karena terkait ISIS di Suriah, dikabarkan mereka terkait dengan terduga teroris yang beberapa waktu lalu ditangkap di Kenjeran, Surabaya.

Sejak lama, intelijen Polda Jatim melakukan pengawasan terhadap kelompok-kelompok radikal di Jawa Timur. Termasuk, jaringan yang terlibat dengan ISIS.

Bahkan, 12 orang asal Jatim yang tertangkap di Malaysia saat hendak ke Suriah, juga sempat dipantau ketika meninggalkan tempat asalnya.

Salah satunya, yang berasal dari Magetan.

Dua keluarga itu, berinisial MSS dan MZA terdeteksi berangkat pada 8 Desember lalu.

"Mereka sempat dipantau. Namun, sebatas pengawasan dan tidak bisa dilakukan penindakan karena tidak ada delik materiil bahwa mereka melakukan tindak pidana," jawab Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Pol Awi Setiyono, Selasa (16/12).

Demikian halnya dengan warga lain yang ditangkap itu, juga sudah sejak lama dipantau intelijen Polda Jatim.

Berita Rekomendasi

"Termasuk kelompok-kelompok jaringannya. Selama ini sudah dipetakan oleh intelijen Polda Jatim dan terus dipantau," lanjut mantan Wadir Lantas tersebut.(m.taufik)

Sumber: Surya
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas