Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Satpol PP di Surabaya Disibukkan Razia Pasangan Mesum di Hari Velentine

Kepala Satpol PP Kota Surabaya, Irvan Widyanto mengatakan, razia yang digelarnya memang khusus menyambut Hari Valentine.

Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Satpol PP di Surabaya Disibukkan Razia Pasangan Mesum di Hari Velentine
Net
Ilustrasi mesum. 

TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA – Ratusan pasangan "mesum", atau bukan suami isteri terjaring razia dari sejumlah hotel, Sabtu (14/2/2015) sore, atau di saat perayaan Hari Valentine. Pasangan yang terjaring tidak hanya dari kalangan remaja. Sebagian dari mereka sudah dewasa.

Dari pantauan, ratusan pasangan mesum itu diangkut dari hotel menuju markas Satpol PP Surabaya menggunakan truk untuk didata dan diberi pembinaan.

Razia dilakukan petugas gabungan Satpol PP, Linmas, TNI dan Polri sejak pukul 14.00 WIB, dan sampai saat ini masih berlangsung.

Kedatangan ratusan pasangan yang terjaring razia itu membuat sibuk petugas Satpol PP yang mendata. Ruang yang disediakan hampir tidak bisa untuk menampung mereka.

Kepala Satpol PP Kota Surabaya, Irvan Widyanto mengatakan, razia yang digelarnya memang khusus menyambut Hari Valentine.

"Karena saat hari Valentine identik dengan remaja yang memadu kasih, namun melakukan tindak asusila, ini yang ingin kita larang," katanya.

Selain merazia pasangan mesum, petugas gabungan juga merazia minimarket yang menjual paket khusus berupa cokelat dan kondom. (Achmad Faizal)

BERITA TERKAIT
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas