Yuddy Chrisnandi Kirim Bunga Duka Cita untuk Angeline
Selain karangan bunga dari Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi, warga lain juga mengirimkan bunga
Editor: Johnson Simanjuntak
TRIBUNNEWS.COM, DENPASAR - MenPAN Yuddy Chrisnandi mengirimkan karangan bunga sebagai bentuk duka cita untuk Angeline (8) di RS Sanglah Denpasar.
Karangan bunga dengan ukuran 1,5 meter ini sempat menyita perhatian orang yang berada di sekitar Rumah Sakit Sanglah.
Selain karangan bunga dari Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi, warga lain juga mengirimkan bunga yang diletakkan di depan kamar jenazah Angeline.
"Ya, saya dan anak saya hanya kirim bunga untuk ungkap rasa duka cita. Kasihan ya anak itu. Saya mau merawat kalau kayak gini jadinya," kata Indah, dalah satu warga yang datang meletakkan karangan bunga di RS Sanglah, Denpasar, Bali, Sabtu (13/6/2015).
Kematian siswi SD 12 Sanur ini menimbulkan reaksi duka dari berbagai kalangan. Ungkapan rasa duka mereka diperlihatkan dengan cara mengirim bunga, berdoa dan bahkan tak tanggung-tanggung menyisihkan uangnya untuk disumbangkan di kotak peduli Angeline yang diinisiasi jurnalis di Bali.
"Saya hanya menyumbang tidak seberapa. Enggak usah ditanya berapa ya, tapi saya ikhlas untuk Angeline. Saya sebagai seorang ibu yang juga punya anak kecil, turut prihatin dengan musibah ini. Semoga (Angeline) diterima diisi Tuhan, amin," kata Liana.
Selain menteri, seorang artis, Vicky Prasetyo, juga datang berdoa di depan kamar jenazah RS Sanglah. Begitupun beberapa anggota dari Perhimpunan Advokat Muda Indonesia turut menunjukkan rasa duka citanya.(Kontributor Denpasar, Sri Lestari)