Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Serka Lutfi Baru Akan Pindah ke Skuadron 11 Semarang

Serka Luthfi sekian korban jatuhnya pesawat Hercules di Medan. Keluarga mengatakan almarhum baru akan pindah tugas ke Skuadron 11 Semarang.

Editor: Y Gustaman
zoom-in Serka Lutfi Baru Akan Pindah ke Skuadron 11 Semarang
Dokumentasi Tribun Jateng
Keluarga Serka Luthfi. 

Laporan Wartawan Tribun Jateng, Daniel Ari Purnomo

TRIBUNNEWS.COM, SEMARANG - Suasana duka memenuhi kediaman keluarga Serka Luthfi di Perumahan Bukit Beringin Lestari Blok A Gang V RT 2 RW 6 nomor 108 Semarang. Keluarga dan kerabat sedih.

Istri Serka Luthfi, Tri Ningsih Rahayu, tak kuasa menahan air matanya. Ia terus menangis mengetahui suaminya ada di pesawat yang jatuh di Medan kemarin. Serka Lutfhi meninggalkan istri dan empat anak yakni Evita Fatmawati, Nisa Fadila, M Farhen, dan Faimah Hamar.

"Tidak ada firasat. Kami ketemu ayah hari Selasa minggu kemarin," ujarnya kepada Tribun Jateng di rumah duka, Rabu (1/7/2015).

Menurut putri almarhum, Evita mengungkapkan sang ayah akan berpindah tugas ke Skuadron 11 Semarang, Jawa Tengah. Sebelumnya, almarhum bertugas di Skuadron 12 selama 13 bulan.

Sampai berita ini diturunkan, pihak keluarga belum mengetahui kepastian datangnya jenazah. Almarhum akan dimakamkan di tempat pemakaman umum Beringin.

Berita Rekomendasi
Sumber: Tribun Jateng
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas